Intip Hasil Quick Count Pilkada Pesawaran yang Dimenangkan Dendi dan Marzuki Versi Rakata Institut

- 9 Desember 2020, 18:16 WIB
Tangkapan layar Youtube Rakata Institute yang menyiarkan live streaming quick count di Pesawaran.
Tangkapan layar Youtube Rakata Institute yang menyiarkan live streaming quick count di Pesawaran. /Hanisaul /Metro Lampung News

PR Metro Lampung News-- Hasil quick count Pilkada 2020 Pesawaran hari ini menampilkan presentase total suara masing-masing calon di setiap kecamatan. Pasangan calon Dendi Ramadhona dan Marzuki menang versi Rakata Institute.

Pasangan nomor urut 2 Dendi Ramadhona dan Marzuki, dikutip dari siaran langsung kanal YouTube Rakata Institut.

Dendi dan Marzuki unggul dengan perolehan total suara sebanyak 55,60 persen.

Baca Juga: Live Streaming Quick Count Pilkada Pesawaran Lampung Dari Rakata Institute

Dendi dan Marzuki unggul di 7 dari total 11 kecamatan yang ada di Pesawaran. Diantaranya, Kedondong, Negeri Katon, Padang Cermin, Punduh Pidada, Tegineneng, Way Khilau, dan Way Ratai.

Sementara itu, pasangan nomor urut 1 yakni M. Nasir dan Naldi Rinara berhasil memeroleh total suara sebanyak 44,40 persen.

Kedua pasangan itu Nasir dan Naldi unggul di 4 kecamatan Pesawaran, yakni Way Liima, Teluk Pandan, Marga Punduh, dan Gedongtataan.

Baca Juga: Hasil Quick Count Pilkada Kota Bandarlampung Eva dan Deddy Menang Versi Rakata Institute

Data yang masuk dalam quick count yang diselenggarakan Rakata Institut sudah mencapai 100 persen.

Tingkat kepercayaan quick count ini sebesar 99 persen dengan toleransi kesalahan kurang lebih 3 persen.

Rakata Institute merupakan lembaga resmi quick count yang terdaftar di KPU Bandarlampung.

Selain itu, melakukan quick count juga di Pilkada Way Kanan, Lampung Timur, dan Pesawaran.

Namun untuk mengetahui hasil resminya, masyarakat harus menunggu pihak KPU kabupaten Pesawaran mengumumkannya. ***

Editor: Alfanny Pratama

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah