Biodata dan Profil Evos Zeys yang Memecah Kutukan Runner Up Evos Esport dan Berhasil Mempunyai Banyak Juara

- 12 Mei 2022, 08:50 WIB
Biodata dan profil Evos Zeys yang memecah kutukan runner up Evos Esport dan berhasil mempunyai banyak juara.
Biodata dan profil Evos Zeys yang memecah kutukan runner up Evos Esport dan berhasil mempunyai banyak juara. /Instagram @z3zeys/

 

PR Metro lampung News-– Pelatih yang berasal dari Singapura ini telah membawa perubahan besar pada tim Evos Legend.

Awal gemilang karirnya di dunia esport terlihat pada saat ia melatih tim Evos Legend di season 4. 

Akhirnya kutukan runner up Evos Legend terpecahkan di season 4 dengan susunan player Donkey, Oura, Wannn, Luminaire, dan Rekt.

Tidak lepas dari peran Zeys dan tim analyst yang mengatur dari mulai draft pick dan strategi in game.

Bukan hanya berhasil menjuarai season 4 MPL tapi Zeys juga sukses mengantar tim Evos Legend menjadi juara 1 M1 World Championship 2019 di Singapura.

Baca Juga: Biodata dan Profil Evos Cr1te Baru Bergabung di Awal Tahun 2022 dan Tampil Gemilang Sebagai Roster Tim Utama

Namanya pun semakin dikenal oleh seluruh penikmat mobile legend khususnya Evos fams.

Zeys juga sempat membuat kejutan di season 6 dengan menjadi pemain tim utama sekaligus pelatih. 

Namun dari keputusanya tersebut banyak pihak yang meragukan kemampuan mekanik Zeys di in game dengan melawan banyak pro player.

Hasilnya Zeys gagal mengantar Evos Legend menjuarai seaosn 6 MPL dan menjadi bahan hujatan netizen karena kurangnya mekanik dan gameplay saat in game.

Profil dan biodata Evos Zeys

Nama: Bjorn Ong

Nickname: Evos Zeys

Tanggal: 8 April 1994

Umur: 28 Tahun

Asal: Singapura

Agama: Non Muslim

Instagram: @z3zeys

Youtube: Zeys

Pelatih yang masih belum lancar dalam berbahasa Indonesia satu ini memang sedikit tekendala bahasa.

Ketika memberikan arahan maupun saat ngobrol dengan timnya terkadang masih harus di translate ke bahasa oleh asisten tim. 

Namun hal itu bukan halangan untuk membuat sebuah tim kuat karena Zeys sudah punya banyak pengalaman bahkan ia sudah bermain game bergenre moba lebih dari 10 jenis dari mulai ia gemar bermain.

6 musim MPL ia telah lewati dengan begitu banyak rintangan, pergantian player, konflik intenral, dan hal-hal lainya.

Namun Zeys tetap menjadi sosok pelatih yang tak tergantikan di Evos Legend.

Namanya sudah dikenal banyak penggemar dan itu terbukti dari akun media sosialnya yang semakin banyak pengikut.

Akun youtubenya sudah mempunyai 87 ribu subscriber dan instagramnya sudah diikuti 298 ribu followers.***

Editor: Lutfi Yulisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah