5 Tempat Makan dan Cafe View Bagus, Murah di Kota Metro Lampung Suasana Romantis Bisa Bawa Keluarga atau pacar

23 Januari 2023, 09:44 WIB
5 tempat makan dan cafe view bagus, murah di kota metro lampung /instagram/@tamansemilir_metro/

PR Metro Lampung News-- Simak rekomendasi 5 tempat makan dan cafe view bagus, murah di kota Metro Lampung suasana romantis terbaru bisa bawa keluarga atau pacar.

Menghabiskan waktu bareng keluarga atau pasangan paling enak sambil makan dan menikmati pemandangan yah.

Bisa ngobrol santai sambil ngemil-ngemil bisa jadi ide yang bagus nih.

Ternyata di Kota Metro ada nih tempat makan dengan view bagus yang cocok banget buat kumpul dengan keluarga.

Tak hanya itu healing juga boleh di sini melepas penat sejenak dari aktivitas pekerjaan.

Selain itu, mengerjakan tugas, kerja kelompok, atau pun skripsian yang ingin nuansa beda bisa ke cafe.

Sesekali, agar otak jadi fresh, sembari menyantap menu yang ingin kita pilih

Kalian bisa datang langsung ke Tempat-tempat berikut yah.

1.Taman Semilir

Jika mampir ke tempat ini kalian akan dibawa untuk merasakan suasana asri dan sejuk seperti ada di desa.

Cafe and resto satu ini memang mengusung tema nuansa pedesaan. Jadi tempatnya dibuat sedemikian rupa supaya makin terasa vibe pedesaannya.

Selain itu di Taman semilir juga terdapat wahana air yang bisa kalian gunakan.

Ada pula fasilitas lainnya seperti wifi, live musik dan terdapat VIP Room yang bisa digunakan untuk reuni atau acara keluarga.

Tempat ini cocok banget buat kalian yang mau cari tempat buat ngobrol santai sambil liat pemandangan.

Harga menu makanan yang tersedia juga tidak terlalu mahal nih, mulai dari 18 ribu saja.
Untuk kalian yang ingin berkunjung ke tempat ini, resto buka pukul 10 pagi hingga 10 malam ya.

Lokasinya ada di 23 Metro, Lampung.

2. Bengkel Perut

Cari tempat makan dengan view persawahan yang indah dan asri, rasanya Bengkel Perut bisa jadi alternatif pilihan.

Ketika makan di Bengkel Perut kalian bakal merasakan suasana asri dan berangin khas pesawahan.

Pasalnya Bengkel Perut memang menyediakan tempat makan di tengah pesawahan.

Jadi saat makan kalian mungkin akan menemukan suasara kicauan burung yang akan menambah nikmat makan.

Tempat ini memang mengusung tema alam. Jadi enggak salah yah kalau tempatnya menyatu dengan alam.

Ada juga rumah hobbit yang merupakan spot foto yang sering dikunjungi.

Harga makanan disini juga sangat terjangkau.

Untuk yang penasaran dengan tempat ini bisa langsung berkunjung ke Jl. Basuki Rahmat Yosodadi, Metro Timur, Metro.

3. Sabin Cafe & Resto

Selain Bengkel Perut, ada juga Sabin Cafe & Resto yang bisa kalian coba. Tempatnya berada satu area dengan Bengkel Perut loh.

Sabin Cafe & Resto menawarkan berbagai makanan dan minuman kekinian.

Untuk tempatnya sendiri mengusung tema yang hampir sama dengan Bengkel Perut.

Kalian bisa menikmati pemandangan persawahan yang asri.

4. Kayu Watu Foodcourt N Café

Tempat lain yang bisa kalian kunjungi adalah Kayu Watu Foodcourt N Café. Tempat makan satu ini terletak di Metro Timur.

Kayu Watu mengusung tema alam, sehingga segala desain tempat disana dibuat sedemikian rupa sehingga bisa lebih dekat dengan alam.

Yang buat khas dari rumah makan satu ini adalah Rumah Pohon.

Jadi pengunjung bisa makan di rumah pohon tersebut.

Selain itu juga, mata kalian akan dimanjakan dengan pemandangan pepohonan, kolam ikan dan juga terdapat musik yang menambah pengunjung jadi betah.

Menu yang tersedia juga sangat murah, mulai dari 8 ribu rupiah saja.

Disini juga ada fasilitas wifi gratis yang bisa digunakan kalian.

5. Dapur Putih Heritage

Dapur Putih ini seperti namanya mengusung tema serba putih.

Selain itu kafe satu ini memiliki nuansa bangunan modern.

Café yang berlokasi di Jalan Mr. Gele Harun no 16 Kota Metro ini memiliki berbagai varian menu mulai dari tradisional hingga modern internasional.

Dapur Putih memiliki menu andalan yaitu Garlic Beef Matah yang mungkin nggak akan kalian dapatkan di cafe lain.

Jangan khawatir masalah tempat, karena di Dapur Putih memiliki tempat yang cukup luas.

Selian itu dilengkapi juga dengan wifi gratis dan live musik.

Dan yang pasti cafe satu ini instagramable banget, jadi di berbagai tempatnya bisa dijadikan spot foto.

Demikian sajian info 5 tempat makan dan cafe view bagus, murah di Kota Metro Lampung suasana romantis terbaru bisa bawa keluarga atau pacar.

Editor: Alfanny Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler