Penjelasan Artinya COD, PCB, PO, UP Gan, DM dan Tijek Itu Rangkuman Istilah Belanja Online

- 3 Mei 2021, 08:43 WIB
Ilustrasi barang yang dibeli secara online
Ilustrasi barang yang dibeli secara online /pixabay/MAKY_OREL

4. UP Gan
Istilah ini digunakan untuk menaikan penawaran dari sang penjual tentang suatu produk ketika ada pembeli yang melakukan penawaran di bawah harga yang ditentukan penjual.

Atau istilah ini juga dapat diartikan sebagai upaya penjual untuk dapat menaikan terus penawaran suatu produk yang dijual agar tidak tenggelam dan tertimpa dengan penawaran-penawaran dari penjual serupa dalam suatu media sosial tertentu.

5. DM
Istilah ini adalah singkatan dari Direct Message atau pesan pribadi yang dilakukan antara penjual dan pembeli.

Dengan adanya DM antara penjual dan pembeli dapat berdiskusi bebas tentang tawar menawar barang, menanyakan kualitas barang dan proses kecepatan pengiriman dll.

6. Tijek
Tijek adalah kependekan dari Mati Pajek atau mati pajak biasanya berhubungan dengan jual beli kendaraan bermotor.

Ketika ada penjual yang menuliskan: Jual motor Tijek 1. Artinya sang penjual sedang menjual motor tetapi motor tersebut belum membayar pajak selama 1 tahun.

Nah itulah tadi penjelasan artinya COD, PCB, PO, UP gan, DM dan Tijek di rangkuman istilah belanja online. Semoga bermanfaat. ***

Halaman:

Editor: Lutfi Yulisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah