Dropship dan Reseller, Apa Perbedaannya Antara Keduanya?

- 19 Desember 2020, 20:03 WIB
Reseller atau dropshipper bisa dicoba untuk bisnis bagi pemula.
Reseller atau dropshipper bisa dicoba untuk bisnis bagi pemula. /Andrea Piacquadio/PEXELS

Perbedaan Antara Dropship dan Reseller
Letak perbedaan diantara keduanya yaitu antara dropship dan reseller ternyata tidak hanya pada bagian stok barang saja.

Akan tetapi juga ada beberapa perbedaan yang perlu diketahui lebih rinci lagi, terutama bagi Anda yang berencana ingin menjalankan bisnis online. Untuk lebih jelasnya lagi, Anda bisa mengikuti penjelasan berikut:

Baca Juga: GEF berikan 78 Juta Dolar AS Danai Proyek FAO di Dunia

1. Modal yang dikeluarkan
Berbicara mengenai modal yang harus dikeluarkan, antara dropship dan reseller memiliki jumlah modal yang tidak sama.

Seperti yang telah dijelaskan pada uraian diatas bahwa untuk seorang reseller diharuskan untuk memiliki stok barang pada jumlah yang cukup banyak, sehingga secara tidak langsung, reseller harus mempunyai modal yang cukup besar.

Hal ini tentu berbeda dengan pihak dropshipper yang mana untuk modal yang dikeluarkan hanya pulsa dan kuota internet saja.

Karena memang untuk pihak dropshipper ini tidak perlu melakukan penyetokan barang. Sebab itu jika Anda ingin menjalankan sebuah bisnis tanpa harus mengeluarkan banyak modal, maka menjadi dropshiper bisa dijadikan sebagai pilihan yang tepat.

2. Keuntungan yang didapatkan
Perbedaan yang terlihat antara dropship dengan reseller yaitu pada segi keuntungan yang didapatkan.

Untuk pihak reseller tentunya akan mendapatkan keuntungan yang jauh lebih besar jika dibandingkan dengan pihak dropshipper.

Penyebabnya yaitu karena untuk pihak reseller tentunya mendapatkan harga yang jauh lebih kompetitif.

Halaman:

Editor: Lutfi Yulisa

Sumber: kios.grab.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah