Cara Membuat Daftar Isi Otomatis Di MS Word 2007, 2010 dan 2013

9 Maret 2021, 17:21 WIB
Terkini cara membuat daftar isi otomatis di MS word 2007, 2010 dan 2013 /unplash/ Northfolk/


PR Metro Lampung News—Tugas makalah, proposal atau juga skripsi termasuk dalam karya tulis ilmiah yang mengharuskan kita untuk buat daftar isi di Microsoft Word. Berikut ini informasi cara membuat daftar isi otomatis di MS Word 2007, 2010 dan 2013.

Daftar isi adalah satu kesatuan dari buku juga karya tulis ilmiah karena bisa memberikan pembaca petunjuk agar bisa membaca dan mendapatkan informasi yang dibutuhkan jauh lebih cepat. Untuk itu kamu perlu tahu cara membuat daftar isi otomatis di MS Word 2007, 2010 dan 2013.

Semakin banyak isi dari buku atau karya ilmiah pasti akan membuat kita merasaka kesulitan untuk membuat daftar isi.

Kamu juga akan mendapatkan kendala penomoran dengan posisi yang harus sama agar rapih.

Baca Juga: Contoh Kata Pengantar Laporan untuk Proposal Sesuai Kaidah Bahasa Indonesia yang Baik dan Benar

Apalagi penempatan titik titik yang banyak yang terkadang bisa salah penempatan dan hasilnya akan acak-acakan. Pasti kamu tidak mau itu terjadi kan ?

Nah, ikuti cara membuat daftar isi otomatis di MS Word 2007, 2010 dan 2013.

Baca Juga: Cara Mengurutkan Daftar Pustaka Secara Otomatis dan Benar di Microsoft Word

Jadi kamu tidak perlu lagi khawatir untuk membuat isi atau pembahasan buku dan karya tulis ilmiah akan panjang dan menenggunakan banyak sub bab.

Karena sebenarnya membuatan daftar isi bisa dilakukan dengan cara otomatis.

Berikut ini cara membuat daftar isi otomatis di MS Word 2007, 2010 dan 2013

1. Buka aplikasi Microsoft Office Word yang kamu miliki (2007, 2010, dan 2013).

2. Sebelum membuat daftar isi pastikan kamu membuat naskah menggunakan styles yang ada di menu home bagian tengah.

3. Kamu bisa menulis dahulu sebanyak 1 bab atau lebih.

4. Lalu mengaturnya dengan membuat jenis styles yang kamu inginkan dengan cara blog bab yang kamu buat dan klik tanda panah kebawah di pojok kanan styles atau bisa ctrl+shift+s dan beri nama, misal Bab.

5. Lalu setelah selesai kamu bisa lakukan yang sama untuk paragraf atau juga sub bab dengan cara yang sama seperti nomor 4.

Ini berguna agar isi buku atau karya ilmiah kamu rapih dan terdeteksi dengan otomatis

6. Selanjutnya jika dirasa semua sudah sesuai kamu bisa mengarahkan kursor pada halaman tempat daftar isi nantinya.

7. Kemudian klik menu insert, lalu klik index dan table. Lalu klik tab table of contents.

8. Klik tombol option dan atur tampilan daftar isi yang kamu inginkan.

9. Selesai .

Jika kamu merasa kesulitan dengan cara pertama.

Kamu bisa melakukan cara untuk membuat daftar isi otomatis di MS Word 2007, 2010 dan 2013 yang lainnya.

1. Buka Microsoft Office word kamu.

2. Lalu buatlah isi dari buku atau karya ilmiah.

3. Selanjutnya blog bagian bab.

4. Arahkan kursor ke menu references.

5. Lihat bagian pojok kiri, lalu klik add text.

6. Pilih salah satunya, jika itu adalah bab utama maka klik level 1 jika yang kamu blog adalah sub bab klik level 2 dan jika yang kamu blog adalah sub sub bab maka klik level 3.

7. Setelah semua selesai, kamu bisa mengarahkan kursor ke halaman daftar isi nantinya.

8. Lalu ke menu references lagi dan pilih table of contents . Pilih tampilan caftar isi yang kamu inginkan.

9. Selesai

Namun kekurangan cara kedua adalah terkadang terjadi kesalahan jadi kamu harus tetap teliti ya.

Itulah cara membuat daftar isi otomatis di MS Word 2007, 2010 dan 2013. Semoga berhasil dan bisa memudahkan kamu.***

Editor: Alfanny Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler