Cara Melihat Cek Jumlah Pelamar yang Lulus Verifikasi Administrasi CPNS dan PPPK 2021 Ada Berapa di Instansi

20 Juli 2021, 17:13 WIB
Ini info administrasi cpns 2021 cara melihat jumlah pelamar yang sudah mendaftar CPNS dan PPPK 2021 /IG BKN Official/

PR Metro Lampung News-- Informasi teranyar buat para pendaftar CPNS dan PPPK, bahwasanya ada pemunduran jadwal pendaftaran sampai 26 Juli 2021. Berikut juga ada info cara melihat cek jumlah pelamar yang lulus verifikasi administrasi CPNS dan PPPK 2021 ada berapa di instansi.

Tentunya menjadi berita bagus yah untuk kalian yang belum mendaftar seleksi CPNS dan PPPK.

Sebab, bila jadwalnya diundur artinya bisa berkesempatan untuk waspada alias hati-hati ketika input data di laman resmi SSCASN.

Selain itu juga bisa memperhatikan lagi ketika proses kalian mengupload berkas dokumen persyaratan CPNS dan PPPK 2021.

Nah buat kalian jangan khawatir ini sudah kami rangkum jadwal dan tahap CPNS dan PPPK 2021 berdasarkan yang terbaru:

1. Jadwal pengumuman Seleksi Aparatur Sipil Negara pada 30 Juni hingga 14 Juli 2021.

2. Kedua ada jadwal pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK yakni 30 Juni dan batas terakhir 26 Juli 2021.

3. Kemudian untuk pengumuman hasil verifikasi administrasi jatuh pada tanggal 2 sampai 3 Agustus 2021.

4. Masih ada jadwal masa sanggah jadwalnya pada 4 – 6 Agustus 2021.

5. Bagi yang menjawab masa sanggah jadwalnya ada di tanggal 4 hingga 13 Agustus 2021.

6. Terakhir untuk jadwal pengumuman Pasca Sanggah yakni pada 15 Agustus 2021.

Mulai kini juga sudah bisa lihat jumlah pelamar yah, akan tetapi totalnya masih bersifat sementara karena pendaftaran CPNS dan PPPK belum berakhir.

Berikut cara melihat cek jumlah pelamar yang lulus verifikasi administrasi CPNS dan PPPK 2021 ada berapa di instansi yang dilamar:

1. Langkah pertama kalian buka dulu situs dan akun kalian di laman sscasn.bkn.go.id.

2. Kalian pilih Layanan Informasi

3. Kemudian langkah berikutnya pilih Info Lowongan

4. Silakan tentukan mana Jenis Pengadaan, yakni apakah PPK Guru, CPNS, PPPK Non Guru.

5. Silahkan kalian tentukan juga mana Instansi yang dilamar.

6. Tentukan mana tingkat Pendidikan misalnya SMA, diploma, atau sarjana hingga tingkat S3.

7. Kemudian silakan pilih latar belakang Pendidikan sesuai formasi kalian.

8. Klik atau pilih Cari yah.

Setelah semua tahapan di atas kalian ikuti, bakal tampil informasi seperti Instansi, Jabatan, Lokasi, Pendidikan, Disabilitas, Kebutuhan, Jenis Formasi dan Lulus Verifikasi.

Demikian penjelasan cara melihat cek jumlah pelamar yang lulus verifikasi administrasi CPNS dan PPPK 2021 ada berapa di instansi. ***

Editor: Hanisaul Khoiriyah

Tags

Terkini

Terpopuler