5 Ciri-Ciri Cowok Ghosting ke Kamu dalam Hubungan Percintaan atau Pertemanan Perhatikan Nomer 5

- 8 Maret 2021, 14:15 WIB
5 Ciri-Ciri Cowo Ghosting ke Kamu dalam Hubungan Percintaan atau  Pertemanan
5 Ciri-Ciri Cowo Ghosting ke Kamu dalam Hubungan Percintaan atau Pertemanan /exel/cottonbro

PR Metro Lampung News-- Pas lagi kangen-kangennya, eh si dia malah nggak ada kabar. Di chat cuma conteng satu, di telpon nggak aktif, ghosting? bisa jadi. Ini 5 ciri-ciri cowo ghosting ke kamu dalam
hubungan percintaan atau pertemanan, simak ya.

Bisa jadi ada banyak tanda cowok ghosting, tapi 5 ciri-ciri cowo ghosting ke kamu dalam hubungan percintaan atau pertemanan adalah yang paling sering terjadi dalam sebuah hubungan.

Artikel ini dibuat Metro Lampung News biar kamu siap dan aware lho.

Bukan lantas buat kamu langsung memvonis sebuah hubungan itu ghosting ketika kamu menemukan satu ciri yang mengarah ke ghosting ya.

Ingat yang suka ghosting itu cuma 'oknum'. Dia cuma sedang 'cek ombak' berhasil atau tidak buat kamu baper.

Baca Juga: 5 Tanda Gebetan Cowok Ghosting, Hati-Hati Dia Cuman Baperin Terus Menghilang

Yang perlu kamu lakukan adalah tetap semangat, tetap tegar hadapi cowok tukang ghosting.

1. Suka Menghilang

Kalau si dia profesinya tukang sulap. Bisa jadi kamu akan amat maklum kalau dia suka menghilang, mungkin dia sedang melatih trik sulapnya yang baru.

Tapi kalau dia cuma anak kuliah, yang di masa
pandemi seperti sekarang kuliahnya juga dari rumah, kamu patut curiga jika dia mulai suka 'timbul tenggelam'.

2. Disembunyikan

Jika dalam menjalani hubungan dengan seseorang baik dalam percintaan atau pertemanan, kamu tidak pernah muncul dalam akun-akun media
sosial miliknya.

Itu jadi ciri ghosting yang paling umum. Kamu
diblokir dari status WA yang dia buat, atau hanya ada satu atau dua foto dalam instagramnya atau bahkan tidak ada sama sekali.

Kamu sudah bisa bersikap tegas, bertanya adalah hal yang paling mungkin, bukan berarti kamu ingin eksis di medsos dia tapi lebih kepada kejelasan status hubungan kamu dengan dia khususnya dalam media sosial.

3. Jadi Layangan

Kalau perasaan kamu mulai di tarik ulur. Kadang perhatian, kadang cuek.

Itu tanda kalau dia cuma butuh kamu di waktu-waktu tertentu aja.

Umumnya cowok ghosting suka melakukan hal ini. Sebelum dia menguasai perasaan kamu, sebaiknya sudahi hubungan itu.

Ingat, hubungan dibutuhkan tanpa ada batasan apapun.

Jangan hanya karena butuh perhatian baru dihubungi, atau ketika lagi kesepian kamu baru dihubungi. Itu bukan hubungan yang ideal, girls!

Baca Juga: Penjelasan Arti Kata Ghosting dalam Bahasa Gaul Tengah Viral di Medsos

4. Jarang Jalan

Oke, mungkin kamu bisa mengerti kalau kekasih kamu cuma anak kuliahan yang uang saku hariannya masih merengek ke ortu.

Tapi, gak lantas kamu nggak pernah diajak jalan tho!

Walau sekedar ngukur jalan, nggak jajan nggak masalah yang penting berdua.

Lain lagi, kalau gebetan kamu sudah bekerja, punya penghasilan sendiri, nggak ada alasan juga untuk dia tidak pernah ngajak jalan, nggak usah lah
merengek minta dibeliin baju atau sepatu, dibeliin es cendol duren pun rasa-rasanya belum pernah, sebaiknya sudahi gaes.

Ini potensi cowok ghostingnya sudah jelas banget, selain itu ini cowok nggak bisa dijadiin pasangan apalagi sampai ke jenjang pernikahan, karena
sifat pelitnya bakal buat kamu makan hati.

5. Aktor yang Selalu ingin jadi Tokoh Protagonis

Ciri yang kelima ini jangan diartikan secara harfiah ya.

Dalam hal ini, dia pandai menempatkan kamu sebagai tokoh antagonisnya, dan dia jadi tokoh protagonis yang teraniaya dan tersiksa oleh kamu. 

Meskipun yang terjadi adalah sebaliknya. Kalau dia selalu menyalahkan kamu setiap kali ada masalah, tanpa ada upaya untuk memecahkan masalah bersama atau sebenarnya dia yang membuat
kesalahan.

Itu adalah tanda bahwa dia memang bakal jadi aktor yang maunya selalu menjadi tokoh protagonis.

Baca Juga: 5 Cara Diet Ala Artis Korea Berhasil Menurunkan Berat Badan dengan Cepat

Sebaiknya ketika menemui cowok seperti ini langsung ganti saja chanel tv-nya.

Cowok memang kreatif dalam berhubungan girls, bisa jadi 5 ciri-ciri cowok ghosting ke kamu dalam hubungan percintaan atau pertemanan ini
sudah dimodifikasi sedemikian rupa oleh cowok jadi kamu harus mulai berhati-hati dan bersikap profesional dalam berhubungan ya. ***

Editor: Lutfi Yulisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x