Cara Keluar atau Logout dari WhatsApp Web Lewat Komputer dan HP Jangan Sampai Kena Bajak WA Kalian

9 Mei 2022, 21:34 WIB
Tutorial tips Cara keluar dari WhatsApp web, dengan logout keamanan privasi pengguna dapat terjaga /instagram.com/@whatsapp/

PR Metro Lampung News- Informasi seputar cara keluar atau logout dari WhatsApp Web lewat komputer atau PC dan HP supaya WA kalian tidak kena bajak.

Aplikasi WA atau WhatsApp Web merupakan salah satu layanan yang banyak digunakan oleh orang-orang.

Dengan WhatsApp Web pengguna tetap bisa mengirim WA tanpa menggunakan aplikasi tersebut.

WhatsApp Web ada untuk memudahkan seseorang mengirim pesan WA di PC atau laptop.

WhatsApp adalah sebuah platform yang memungkinkan pengguna untuk bertukar pesan dengan orang lain.

Di aplikasi yang kerap disebut WA ini para pengguna bisa bertukar pesan, menelpon. Kemudian bisa video call dan pengirim striker juga pesan suara.

Selain itu semua terdapat fitur status di aplikasi WA ini. Status tersebut bisa dibuat oleh setiap pengguna dan berlaku sampai 24 jam lamanya.

Cara keluar dari WhatsApp web

Bagi para pengguna WA yang diakses melalui website harus selalu melakukan logout.

Hal tersebut dilakukan untuk menghindari terjadinya bajak akun WA yang dilakukan oleh orang lain.

Saat membuka WhatsApp web data tidak akan terhapus dari komputer saat pengguna tidak keluar.

Saat membuka WhatsApp Web lagi maka secara otomatis WA akan terbuka. Di sini seluruh pesan WA pengguna akan tertera di PC atau laptop.

Oleh sebab itu sangat penting untuk melakukan logout dari WhatsApp web. Apalagi saat menggunakannya di warnet.

Cara keluar dari WhatsApp web yang aman

Setelah mengetahui bahayanya tidak melakukan log out di WhatsApp web.

Sekarang sudah saatnya untuk membahas tentang cara keluar dari WhatsApp web dengan aman.

Sebelumnya perlu diketahui bahwa mengeluarkan akun dari WhatsApp web dapat dilakukan dengan 2 cara. 

Cara logout WA Web dari PC atau laptop:
1. Buka WhatsApp web
Bukalah dan gunakan WhatsApp web seperti biasanya.

2. Tekan menu titik 3
Setelah menggunakan web tersebut, saat ingin keluar tekanan menu titik 3 yang ada di atas kolom chat.

3. Keluar
Disini ada beberapa pilihan, untuk melakukan logout. Pengguna hanya perlu mengeklik tombol keluar saja.

Cara keluar WA Web dari HP
1. Buka aplikasi WA
Pertama-tama bukalah aplikasi WhatsApp dari masing-masing pengguna.

2. Pilih menu titik 3
Sama seperti di WhatsApp web, pilih menu titik 3 yang ada di atas kolom chat.

3. Pilih perangkat tertaut
Klik perangkat tertaut untuk melihat perangkat mana yang terhubung denga WA pengguna.

4. Klik perangkat
Dari perangkat yang ada, pilihlah perangkat mana yang akan dikeluarkan.

5. Keluar
Terakhir tekan tombol keluar untuk logout dari perangkat tersebut.

Sekian pembahasan artikel tentang cara keluar dari WhatsApp web lewat HP dan PC.***

Editor: Alfanny Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler