Kepala BKKBN Ingatkan Pentingnya Edukasi Pranikah: Tak Hanya Soal Pesta Tapi Soal Pengetahuan Setelah Menikah

- 18 Juli 2022, 13:47 WIB
Kepala BKKBN, Hasto Wardoyo saat menjelaskan pentingnya edukasi pranikah
Kepala BKKBN, Hasto Wardoyo saat menjelaskan pentingnya edukasi pranikah /Tangkap layar Forum Pimpred PRMN /

Selanjutnya, penambahan berat badan ibu hamil setelah 6 bulan kehamilan perlu di cek, misalnya harus naik 0,5 kg dalam satu bulan.

Kemudian, usia kandungan yang normal manusia adalah 40 minggu yang menjadi pegangan tenaga medis.

Ia menjelaskan di negara maju, warga sudah tahu kehamilan itu beresiko tinggi.

Sehingga perlu persiapan dengan literasi yang cukup sebelum menikah.

Baca Juga: Cara Menggunakan B612 Prediksi Wajah Bayi Online Masa Depan Lewat Penggabung Wajah Yang Lagi Viral di TikTok

Stunting Pada Anak

Selain itu, Kepala BKKBN ini juga menyinggung soal masalah stunting anak yang rawan terjadi bagi pasangan nikah muda bisa menyebabkan stunting anak.

Alasannya, remaja yang berusia 14-19 tahun, ketika sedang hamil mempengaruhi penyerapan kalsium tulang dari sang ibu.

“Nikah usia muda karena mereka masih tumbuh, tapi harus menumbuhkan orang lain. 

Kalsium diambil bayi, untuk tulang bayi,” kata Hasto dalam program Klarifikasi Forum Pimred Pikiran Rakyat Media Network, bertema “Nikah Muda Bikin Anak Stunting?”, Senin 18 Juli 2022.

Halaman:

Editor: Lutfi Yulisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah