Cerita Mistis Tanjakan Tarahan Lampung, Ada Kuntilanak hingga Sosok Sinden

- 23 Desember 2020, 20:33 WIB
Ilustrasi Tanjakan
Ilustrasi Tanjakan /Pixabay/Pexels

PR Metro Lampung News-- Setiap daerah biasanya memiliki satu lokasi yang dikenal angker dan kerap memakan korbann jiwa.

Masyarakat biasanya akan mengaitkan hal-hal mistis sebagai salah satu penyebab terjadinya kecelakaan di lokasi tersebut.

Seperti yang terjadi di salah satu desa yang ada di Lampung. Tepatnya di Desa Tarahan, Kecamatan Katibung, Lampung Selatan.

Di desa tersebut ada sebuah tanjakan yang cukup curam dan tikungannya tajam. Masyarakat Lampung menyebutnya tanjakan Tarahan.

Di balik tanjakan tersebut pengendara bisa menyaksikan pemandangan teluk Lampung yang sangat menakjubkan.

Sayangnya pemandangan dari tanjakan tersebut seperti tak boleh dinikmati. Sebab, kerap terjadi kecelakaan yang memakan korban jiwa.

Baca Juga: Bacaan Doa Mengusir Ular Bagi Umat Islam Tulisan Arab, Latin, dan Artinya Bahasa Indonesia

Bahkan pihak kepolisian sudah memberi tanda peringatan untuk tidak berhenti atau melakukan swafoto dari atas tanjakan maut tersebut.

Pada 2019 lalu, satu keluarga tewas di tabrak truk saat sedang berswafoto di pinggir tanjakan Tarahan.

Halaman:

Editor: Lutfi Yulisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x