7 Obyek Wisata di Pulau Bintan yang Paling Terkenal di Bumi Segantang Lada

- 23 Mei 2024, 08:15 WIB
7 Obyek Wisata di Pulau Bintan yang Paling Terkenal di Bumi Segantang Lada
7 Obyek Wisata di Pulau Bintan yang Paling Terkenal di Bumi Segantang Lada /Kemenparekraf.go.id/

PR Metro Lampung News--Pulau Bintan adalah pulau dengan hamparan pasir putih yang bersih dan biota laut yang menakjubkan yang siap menyambut siapa pun yang menjejakkan kakinya di Pulau Bintan. Berikut 7 obyek wisata di Pulau Bintan yang paling terkenal di Bumi Segantang Lada.

Pulau Bintan menawarkan banyak obyek wisata menarik. Di pulau terluas di Riau ini juga, wisatawan yang berkunjung kesini akan merasa layaknya berada di pulau pribadi dengan ragam pesona baharinya.

Pulau ini berada amat dekat dengan Singapura dan Malaysia. Karenanya, tak heran jika Pulau Bintan lebih banyak dikenal oleh wisatawan mancanegara khususnya wisatawan asal dua negara tersebut. Angka kunjungan wisatawan ke Pulau Bintan pun tak pernah surut.

Baca Juga: 7 Kuliner Khas Korea Selatan yang Halal dan Wajib Dicoba

Karena kekayaan alamnya yang beragam, mulai dari pantai pasir putih yang terhampar bersih bak permadani, deretan gugusan batuan karang besar di pantai yang bersisian dengan bukit hijau menjulang hingga kekayaan biota laut menjadikan tempat ini sebagai paket lengkap cukup dengan berkunjung ke Pulau Bintan.

Pulau Bintan juga dikenal dengan julukan Segantang Lada. Ada alasan tersendiri mengapa Segantang Lada menjadi julukan yang pas untuk Pulau Bintan.

Pulau yang berada di Laut China Selatan ini, jika dilihat dari atas ketinggian terdiri dari ribuan pulau-pulau kecil disekitarnya yang jika dilihat sekilas seperti Lada yang tumpah dari gantangnya.

Baca Juga: Sejarah Korea Selatan dan 3 Tempat Wisata Paling Diminati saat Berkunjung ke Negeri Ginseng

Seperti diketahui, Pulau Bintan pernah amat dikenal sebagai salah satu daerah penghasil lada terbesar di Indonesia.

Halaman:

Editor: Malik Abdoel Djabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah