Link Video Sosial Eksperimen Korea Cegah Bunuh diri Viral di TikTok

- 10 Juni 2021, 17:41 WIB
Link Video Sosial Eksperimen Korea Cegah Bunuh diri Viral di TikTok
Link Video Sosial Eksperimen Korea Cegah Bunuh diri Viral di TikTok /YouTube / Pranky Friends/

 

PR Metro Lampung News-- Beredar video seorang seorang laki-laki Korea mencoba bunuh diri ternyata itu merupakan sosial eksperimen, ini link video sosial eksperimen Korea Cegah bunuh diri viral di TikTok.

Video itu beredar di TikTok, yang memperlihatkan seorang wanita yang mencegah bunuh diri ternyata itu hanya sosial eksperimen.

Ceritanya ada seorang laki-laki berdiri di samping pagar jalan di atas ketinggian sebuah sungai yang terlihat dalam tidak diketahui, kakinya mencoba menaiki pagar untuk bunuh diri.

Namun ada seorang wanita menggunakan jaket merah muda tebal melihat aksi tersebut, dan lari mendekati si pria.

Si wanita menarik tubuh si pria dan mengajaknya menjauhi sisi pagar.

Lalu wanita itu bertanya apa yang sedang dilakukannya.

Si Pria hanya menangis, lalu wanita tersebut mengatakan jangan lakukan itu.

Kemudian si wanita mengajak si pria duduk di tempat yang aman di samping pria itu dan mengatakan,

"Kamu harus hidup, kamu berharga seperti orang lain"

Si wanita pun bercerita kalau dirinya pernah berfikir untuk bunuh diri dan orang lain membantunya mencegah, jadi ia tidak akan membiarkan orang lain melakukan bunuh diri.

Ia juga menjelaskan bahwa menjalani kehidupan lebih baik daripada tidak melakukannya.

Si wanita melanjutkan, jika kau ingin bunuh diri hari ini. Sinar matahari hari ini terlalu cerah untuk melakukan itu.

Aksi mengharukan juga datang dari seorang ibu yang juga mencegah aksi bunuh diri.

Ia bahkan rela menjadi orang tua dari lelaki itu.

Dan bersedia mendengar apapun isi hatinya.

Banyak netizen terkesima dengan aksi peduli tersebut dan mencari sumber videonya.

Ternyata video tersebut hasil sosial eksperimen yang dilakukan untuk melihat reaksi orang-orang.

Videonya ada di kanal YouTube Pranks Friends berjudul "Bagaimana Jika anda melihat seseorang bunuh diri ?"

Durasi videonya hanya 5 menit 57 detik dan sudah ditonton sebanyak 8,1 juta kali.

Nah, bagi kamu yang penasaran juga dan ingin menonton. Berikut ini link video sosial eksperimen Korea Cegah bunuh diri viral di TikTok.

Klik di sini

Itulah link video sosial eksperimen Korea cegah bunuh diri viral di TikTok.***

Editor: Lutfi Yulisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah