Cara Cairkan BLT Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan Januari 2021 Ini Kata Menaker Ida

2 Januari 2021, 12:20 WIB
Contoh hasil langkah cara cairkan BLT subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan /Tangkapan layar/Metro Lampung News/Hanisaul Khoiriyah

PR Metro Lampung News-- Bantuan Langsung Tunai (BLT) BPJS Ketenagakerjaan belum selesai dicairkan hingga memasuki Januari 2021. Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) dalam hal ini belum memberikan informasi resmi terkait kapan penyaluran BLT subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan akan selesai. 

Info terakhir perkembangan penyaluran BLT subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan dari Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Uda Fauziyah adalah pada 16 Desember 2020 lalu.

Menaker Ida memaparkan perkembangan penyaluran BLT subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan termin pertama dan kedua yang sudah mencapai 93,34 persen atau tersalurkan sekitar Rp27,96 triliun.

BLT subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan keterlambatan pencairan harus sampai masuk Januari 2021. 

Baca Juga: BLT Subsidi Gaji BPJS Belum Cair Januari 2021, Bisa Cek dan Laporkan Masalah Lewat Cara Ini

Terlebih di daerah-daerah yang memiliki jumlah kasus Covid-19 lumayan tinggi.

Pekerja dengan upah yang minim yaitu di bawah Rp5 juta per bulan bisa sangat terbantu dengan apanya BLT subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan. 

Oleh karena itu, proses penyalurannya masih terus ditunggu hingga masuk ke rekening. 

Sambil menunggu adanya informasi resmi dari Kemnaker, para karyawan bisa cek masing-masing akun dan juga baca langkah cara cairkan BLT subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan. 

Baca Juga: BLT Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan Cair Januari 2021, Info Cara Cek Nama Penerima oleh Menaker

Langkah cara cairkan BLT subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan yang diperkirakan cair Januari 2021 akan dijelaskan di bawah ini. Dimulai dari pemrosesan data hingga masuk ke rekening penerima. 

Langkah cara cairkan BLT subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan

1. BPJS Ketenagakerjaan yang mengirimkan data yang sudah terverifikasi dan validasi kepada Kemnaker.

2. Kemnaker menyampaikan data dari BPJS Ketenagakerjaan kepada Ditjen Perbendaharaan dalam rangka sinkronisasi untuk menghindari duplikasi penerima bantuan sosial atau bantuan pemerintah lainnya. 

3. Data yang sudah disinkronisasi disampaikan kepada Kemenaker untuk proses pembayaran kepada penerima bantuan melalui Bank Penyalur Bantuan.

Baca Juga: Terbaru Cara Cek Nama Penerima BLT Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan Cair Januari 2021 Info Menaker

4. Bank penyalur mengurus perpindahan buku rekening ke rekening penerima BLT subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan. 

5. Proses transfer mulai dilakukan bank penyalur ke rekening penerima. 

6. Penerima mengambil atau melakukan tarik tunai uang yang telah ditransfer oleh pihak bank penyalur. 

Itulah langkah dan cara cairkan BLT subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan. Bisa dipraktekkan setelah mengecek status pencairan di masing-masing akun Kemnaker dan setelah mendapat transfer pihak bank penyalur. ***

Editor: Alfanny Pratama

Sumber: Kemnaker

Tags

Terkini

Terpopuler