Cara Menghapus Nama di Get Contact untuk Menyembunyikan Tag Penanda Pada Akun Kita

6 November 2021, 11:09 WIB
Cara menghapus nama di Get Contact untuk menyembunyikan tag penanda pada akun kita /Tangkapan layar apk aplikasi Get Contact/

PR Metro Lampung News-- Supaya tidak muncul, berikut ini ada cara menghapus nama di Get Contact untuk menyembunyikan tag penanda pada akun kita.

Get Contact merupakan suatu aplikasi yang memungkinkan kita untuk melihat nama kita, 'dinamai' apa pada kontak orang lain.

Oleh sebab itu, aplikasi berikut ini begitu membantu banyak orang untuk mengetahui dengan siapa kita bertukar nomor.

Aplikasi Get Contact juga memungkinkan para pedagang olshop atau online shop untuk mencari tahu, apakah pelanggannya tersebut benar-benar real pedagang atau oknum penipu.

Baca Juga: Cara Download Video Facebook Lite dengan Aplikasi Gratis dan Mudah Melalui id.savefrom.net

Cukup dengan menyalin nomor kontak, lalu input ke dalam aplikasi Get Contact, maka kita akan segera mengetahui apakah nomor tersebut aman untuk dihubungi lebih lanjut.

Namun sayangnya, tak semua orang dapat menggunakan aplikasi Get Contact ini secara bijak.

Beberapa orang atau oknum secara sengaja dengan motif iseng, menyimpan kontak kita di Get Contact, dengan nama yang tak mencerminkan diri kita.

Oleh sebab itu, kita merasa ingin menjaga nama dan nomor baik diri kita yang ada di aplikasi Get Contact.

Jika kamu menemukan nama kontak yang tak mencerminkan dirimu di Get Contact, maka kamu bisa menghapus tag penanda tersebut.

Di bawah ini akan disajikan cara menghapus nama di Get Contact untuk menyembunyikan tag penanda pada akun kita :

1. Unduh aplikasi Get Contact di Google Play Store

2. Instal dan login di ponsel kamu

3. Cek daftar nama kontak kamu, apakah ada yang tak mencerminkan diri kamu

4. Buka Google Search dan klik link berikut https://www.getcontact.com/manage atau Klik Di Sini

5. Klik login cepat melalui SMS

6. Masukkan negara, kode negara, dan nomor telepon yang terhubung dengan aplikasi Get Contact kamu, klik lanjutkan

7. Masukkan kode, klik verifikasi

8. Scroll kebawah, temukan kolom Bantuan, klik Kelola Profil Privasi Anda

9. Klik sunting tag

10. Nonaktifkan lampu warna hijau secara satu per satu pada nama kontak yang tak mencerminkan diri kamu

11. Klik Muat Lebih Banyak untuk melihat tag nama penanda kamu yang lainnya

12. Selesai, dan tunggu beberapa menit hingga 48 jam pihak Get Contact akan memeriksa dan menghapus tag nama penanda yang tak mencerminkan diri kamu

13. Silahkan kembali ke aplikasi Get Contact

14. Cek tag nama kamu dengan scroll ke paling bawah, periksa Tag Terhapus

15. Selesai dan kamu berhasil menghapus nama di Get Contact untuk menyembunyikan tag penanda pada akun kamu

Namun sayangnya, pada daftar tag nama kamu, akan terlihat kata Tag Terhapus.

Lalu muncul tulisan Pengguna telah menghapus 4 tag. Tag yang terhapus hanya akan terlihat oleh pemilik tag.

Sehingga orang lain yang ingin melihat tag yang terhapus milik kamu tersebut, harus meminta izin kepada kamu untuk melihat.

Bagi sebagian orang, tag terhapus ini bisa meninggalkan kesan mencurigakan, untuk apa pemilik menghapus tag, apakah ada hal buruk yang disembunyikan.

Cara lain supaya kata Tag Terhapus tersebut tak muncul adalah bukan dengan cara kamu menghapusnya sendiri.

Yaitu dengan cara kamu menonaktfikan visibilitas seluruh nama kontak kamu di Get Contact.

Dengan membatalkan tampilan di hasil pencarian, berikut beberapa hal yang tidak bisa Anda lakukan :

1. Perusahaan, bank atau perusahaan bisnis serupa dan individu mungkin ingin mengenal lebih baik orang-orang yang berbisnis dengan mereka di Get Contact.

Jika tidak ingin terlihat di Get Contact, Anda dapat menimbulkan kekhawatiran dalam kasus seperti ini.

2. Anda tidak akan mendapat pemberitahuan saat nomor telepon Anda dicari oleh pengguna Getcontact lainnya.

3. Anda tidak akan dapat melihat tag yang dibuat pengguna Get Contact lainnya untuk Anda ke depannya.

Jika Anda yakin ingin membatalkan tampilan dalam hasil pencarian, maka perlu waktu hingga 3 jam sebelum perubahan diterapkan.

Kemudian nomor telepon akan terlihat kembali di hasil pencarian saat Anda mulai menggunakan Get Contact dengan nomor yang sama.

Sekian cara menghapus nama di Get Contact untuk menyembunyikan tag penanda pada akun kita.***

Editor: Lutfi Yulisa

Tags

Terkini

Terpopuler