Sendi Kuat! dr. Zaidul Akbar Menyarankan Mengonsumsi Obat Alami Ini Untuk Mengatasi Nyeri Sendi 

- 12 November 2021, 16:32 WIB
Penyebab nyeri sendi dan cara atasi nyeri sendi menurut dr. Zaidul Akbar
Penyebab nyeri sendi dan cara atasi nyeri sendi menurut dr. Zaidul Akbar /Tangkapan layar YouTube dr. Zaidul Akbar Official/


PR Metro Lampung News-- Agar sendi kuat, dr. Zaidul Akbar menyarankan mengonsumsi obat alami ini untuk mengatasi nyeri sendi.

Nyeri sendiri merupakan salah satu keluhan yang sering dialami oleh beberapa orang, mungkin termasuk juga Kamu.

Perlu tahu bahwa nyeri sendi dapat mengganggu aktivitas Anda bila dibiarkan begitu saja tanpa pengobatan tertentu.

Lalu, bagaimana cara mengobati atau apakah ada obat alami dapat dikonsumsi untuk mengurangi nyeri sendiri? Simak saran dari dr. Zaidul Akbar berikut ini tentang cara mengatasi nyeri sendi.

Baca Juga: Ingin Turunkan Berat Badan? dr. Zaidul Akbar Jelaskan Cara Menurunkan Berat Badan Hanya Dalam 1 Minggu

dr. Zaidul Akbar mengungkapkan konsep terjadinya nyeri sendiri pada tubuh.

Ketika nyeri sendi terjadi maka pola pikir yang harus dibangun adalah salah satu penyebabnya karena masalah aliran darah, saraf atau oksigen yang peredarannya tidak lancar.

Menurutnya saat mengalami nyeri sendi, yang terjadi di dalam tubuh kita yaitu ada yang tidak lancar seperti yang disebutkan tadi.

“Itu sekali lagi akan jadi cikal bakalnya ada pada perut, maka dari itu bila kita bicara soal tubuh Kita ini salah satunya perbaiki perut,” jelas dr. Zaidul Akbar seperti dikutip MetroLampungNews dari kanal YouTube dr. Zaidul Akbar, 12 November 2021.

Banyak sekali masalah kesehatan yang dialami seseorang bermula dari perut atau makanan yang dikonsumsi.

“Oleh karena itu, Saya menyarankan kepada bapak/ibu yang bertanya ini perbaiki pola makan,” tutur dr. Zaidul Akbar.

Ambil dan pilih menu makanan yang lebih sehat dapat membantu mengubah serta memperbaiki pola makan.

Misal ubi rebus, dan makanan lain yang cara masaknya direbus dan bukan digoreng.

Gantilah pola makan seperti makan makanan cepat saji yang terbilang mengandung banyak lemak.

dr. Zaidul Akbar juga mengantakan untuk mengkonsumsi minuman dan makanan yang mengandung bakteri baik sebab bakal berdampak baik bagi keseimbangan pada tubuh.

Misal seperti bakteri baik pada madu, habbatussauda, dan kurma.

Selain opsi memperbaiki pola makan, Kamu juga bisa pergi piknik atau rekreasi ke alam.

Itu tadi penjelasan tentang metode atau cara mengatasi nyeri sendi menurut dr. Zaidul Akbar.***

Editor: Lutfi Yulisa

Sumber: YouTube dr Zaidul Akbar Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah