Perayaan Halloween Tiap 31 Oktober, Begini Kisah Sejarah Awal Hari yang Identik Kostum Seram Ini

- 31 Oktober 2021, 19:31 WIB
Perayaan Halloween tiap 31 Oktober identic dengan kostum seram
Perayaan Halloween tiap 31 Oktober identic dengan kostum seram /Pixabay/ Navaalan1/

PR Metro Lampung News -- Hari ini, 31 Oktober biasanya perayaan Halloween diadakan, simak begini kisah sejarah awal hari yang identik dengan kostum seram ini.

Dalam artikel yang sedang Anda baca ini akan menyajikan kisah sejarah awal hari yang identik dengan kostum seram atau Halloween yang diadakan tiap 31 Oktober.

Meskipun dengan kostum yang terbilang seram, namun perayaan Halloween sebenarnya adalah perayaan untuk pesta senang-senang.

Terlebih untuk periode-periode saat ini, zaman modern yang dengan kecepatan perkembangan zamannya, Halloween menjadi pesta yang jauh dari kata seram.

Baca Juga: Apa Arti Cringe yang Trending di Twitter dan Facebook Berikut Maksud Artinya dalam Bahasa Gaul

Halloween menjadi perayaan yang selalu dinanti oleh banyak orang di berbagai belahan dunia di penghujung bulan Oktober.

Bagaimana sebenarnya perayaan Halloween bisa terjadi? Kisah apa yang menjadikan perayaan Halloween bisa muncul?

Kali ini Metro Lampung News akan mengulas perayaan Halloween, sejarah awal hari yang identik dengan kostum seram ini.

Halloween merupakan pesta tahun baru yang sudah ada sejak 2000 tahun yang lalu di Samhain di sebuah festival bernama Celtic.

Halloween diadakan pada penghujung Oktober yakni tangga 31 karena masyarakat dahulu percaya bahwa di malam menjelang tanggal 1 November batasan dunia orang yang masih hidup dan orang mati menjad samar-samar.

Sehingga masyarakat percaya roh dari orang yang sudah meninggal atau mati akan dapat kembali lagi ke dunia orang yang masih hidup dan menimbulkan kerusakan.

Karena kepercayaan itu, masyarakat membuat persembahan dengan membakar tanaman dan hewan di dalam api unggun yang besar yang telah disiapkan.

Sebab dengan melakukan persembahan tersebut, masyarakat percaya dapat menghalau para roh-roh yang kembali ke dunia manusia.

Selain itu, dalam proses pembakaran masyarakat mengenakan pakaian atau kostum yang terdiri dari kulit atau kepala binatang.

Tujuannya tidak lain agar para roh yang kembali ke dunia manusia tidak menimbulkan kerusakan di kehidupan manusia.

Namun dengan berjalannya waktu, kepercayaan tersebut mulai terkikis dan kisah menyeramkan di balik Halloween juga semakin hilang.

Kini, Halloween banyak dijadikan momentum untuk unjuk diri dengan berbagai kostum unik dan ‘menyeramkan’ agar tampil beda.

Terlebih pada masa-masa sekarang, tidak hanya cukup dengan mengandalkan kostum saja tetapi juga didukung dengan polesan make up yang selaras.

Nah itulah tadi kisah perayaan Halloween yang diadakan pada tanggal 31 Oktober yang identik dengan kostum seram.***

Editor: D. W. Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah