Tips Belanja Hemat Perlengkapan Bayi

- 2 Desember 2020, 16:39 WIB
Tips hemat belanja perlengkapan bayi
Tips hemat belanja perlengkapan bayi /Pixabay/fezailc

4. Belanja Perlengkapan Bayi dalam Bentuk Paket Hemat
Hampir setiap orang tua bermimpi untuk belanja perlengkapan bayi yang lucu. Rasanya menyenangkan ya melihat barang-barang bayi yang menggemaskan seperti kereta bayi, gendongan, hingga aksesoris bayi. Cobalah untuk cerdas dalam mengatur uang, pilihlah perlengkapan bayi dalam bentuk paket hemat. Misalnya, perlengkapan bayi 3-in-1 atau 2-in-1 lebih ramah anggaran daripada perlengkapan bayi yang terpisah.

5. Mengikuti Komunitas
Saat ini tak sedikit komunitas Ibu dan Anak di berbagai platform, mulai dari komunitas di forum website hingga komunitas di WhatsApp Group. Dari komunitas tersebut kita bisa sharing dan bertanya mengenai persiapan menyambut kelahiran bayi.

Misalnya, dalam hal belanja, kita bisa menanyakan toko barang bekas yang menjual perlengkapan bayi seperti stroller, bouncher, hingga baby chair. Sehingga, kita bisa menghemat pengeluaran yang cukup besar tersebut.

Bergabunglah dengan komunitas ibu di lingkungan Anda dan mungkin saja salah satu anggota komunitas memiliki usaha khusus perlengkapan bayi dimana Anda bisa mendapat penawaran harga spesial. Bergabung dengan komunitas juga bisa menambah wawasan dengan kebiasan-kebiasan baru yang akan kita hadapi dalam rumah tangga.

Jadi, saat belanja perlengkapan bayi, pastikan Anda hanya fokus pada apa yang Anda dan Si Kecil butuhkan sehingga Anda bisa berhemat.

Anda juga bisa memanfaatkan diskon-diskon menarik di toko perlengkapan  offline  ataupun  online, biasanya online store menyediakan kupon, kode diskon, atau cashback. Itulah cara berhemat saat belanja perlengkapan bayi. ***

Halaman:

Editor: Lutfi Yulisa

Sumber: Budsies


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x