Cara Pesan Tiket Online di CGV dan Jenis Metode Pembayaran Nonton Bioskop

- 13 Maret 2022, 00:55 WIB
Ini Cara pesan tiket online di CGV dan jenis metode pembayaran nonton bioskop
Ini Cara pesan tiket online di CGV dan jenis metode pembayaran nonton bioskop /CGV/

PR Metro Lampung News-- Selain bayar langsung di kasir atau secara offline, berikut ada penjelasan cara pesan tiket online di CGV dan jenis metode pembayaran nonton bioskop.

Pembayaran tiket nonton di CGV bisa kamu lakukan dengan menggunakan saldo yang ada di e-money, kartu kredit, kartu debit, Alfamart, Indomaret.

Selain itu tersedia juga beragam cara pembayaran online tiket nonton bioskop CGV yakni bayar CGV pakai GoPay, ShopeePay, OVO, Mandiri, Dana dan lainnya yang akan kita simak dibawah ini secara lengkap.

1. CGV Point

Kamu bisa bayar online dengan menggunakan CGV poin asalkan kamu termasuk CGV member.

CGV point bisa kamu dapatkan dari setiap transaksi dengan menggunakan CGV member yakni cashback berupa cashback CGV point. Cara menggunakan CGV point untuk membayar tiket nonton online yakni:

- Pada halaman pembayaran silahkan kamu pilih CGV Point

- Lalu pastikan juga jumlah point kamu harus mencukupi yakni senilai harga tiket. Satu cgv point setara dengan Rp1

- Silahkan masukkan 4 digit pin lalu klik process untuk melanjutkan transaksi

2. Voucher

Kamu bisa menggunakan aneka atau e-voucher CGV. Namun pastikan dulu kamu telah mendaftarkan voucher atau e-voucher tersebut pada akun CGV member. Cara menggunakan voucher atau e-voucher untuk transaksi online pembayaran tiket:

- Silahkan kamu pilih dulu voucher atau e-voucher yang mau kamu gunakan

- Jika kamu belum melakukan registrasi voucher, maka pilih Add, kemudian masukan kode voucher atau e-voucher dan juga 6 digit pin yang tertulis pada voucher tersebut

- Kemudian pilih jenis voucher lalu pastikan jenis voucher sudah sesuai dengan pemesanan tiket yang kamu pilih

- Selanjutnya klik Process untuk melanjutkan transaksi pembayaran kamu

3. E-Coupon

Pembayaran tersebut bisa kamu gunakan apabila kamu mempunyai e-coupon atau coupon potongan diskon saat pembayaran. Cara apply e-coupon atau coupon yakni:

- Pilih dulu coupon atau e-coupon yang kamu miliki

- Kalau misalnya kupon butuh diregistrasi, maka silahkan pilih Add lalu masukan kode kupon

- Selanjutnya pilih jenis kupon yang ingin kamu gunakan dan silahkan klik apply

- Kemudian klik process untuk melanjutkan transaksi pembayaran tiket online kamu

4. Kartu kredit atau kartu debit

Selain kartu kredit dan kartu debit, fitur debit online dengan bank transfer yang menggunakan virtual account juga bisa kamu gunakan dengan cara:

- Silahkan kamu pilih kartu kredit atau debit, lalu masukkan nomor kartu, masa expired, serta CVV

- Kemudian masukkan kode OTP yang kamu terima biasanya dari SMS dan selesaikan pembayaran

5. Transfer bank

Metode pembayaran ini untuk kamu yang tidak memiliki kartu kredit atau kartu debit yang tidak dapat digunakan transaksi online dengan cara:

- Pertama kamu bisa pilih dulu jenis bank. Lalu silahkan catat atau copy nomor VA atau virtual account yang diberikan

- Selanjutnya buka aplikasi atau website bank tersebut

- Kemudian pilih metode pembayaran atau transfer virtual account dan masukkan nomor VA yang diberikan oleh CGV

- Selesaikan proses tersebut dan pastikan tak lebih dari 15 menit, silahkan ke aplikasi CGV untuk cek status transaksi kamu

6. E-payment atau E-money

E-payment atau e-money untuk pembayaran online bisa menggunakan Dana dan Gopay dengan cara:

- Pilih e-payment, lalu pilih Dana atau GoPay

- Lalu klik process untuk melanjutkan transaksi di Dana atau GoPay. Silahkan cek aplikasi CGV kamu untuk memastikan pembayaran berhasil

7. Paylater

Paylater yang bisa digunakan yakni Kredivo dengan cara:

- Silahkan pilih e-payment, kemudian pilih Kredivo

- Lalu klik process untuk melanjutkan proses pembayaran menggunakan Kredivo, silahkan cek akun CGV kamu

8. Convenient Store

Kamu tetap bisa transaksi online apabila tak memiliki kartu kredit, debit ataupun e-wallet dengan cara:

- Bisa pilih mau bayar di Indomaret atau Alfamart lalu catat nomor transaksi yang diberikan

- Datang langsung ke Alfamart atau Indomaret dan beritahu kasir kalau kamu mau bayar transaksi CGV

Sekian artikel mengenai cara pesan tiket online di CGV dan jenis metode pembayaran nonton bioskop.***

Editor: Alfanny Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah