Bjorka Dibaca Apa? Ini Penjelasan Bjorka Artinya Apa dan Bagaimana Cara Baca Bjorka

15 September 2022, 09:24 WIB
Informasi Bjorka dibaca apa? Serta penjelasan Bjorka artinya apa dan bagaimana cara baca Bjorka. /Tangkapan Layar Twitter @Bjorkanism9/

PR Metro Lampung News– Ini informasi Bjorka dibaca apa? Serta penjelasan Bjorka artinya apa dan bagaimana cara baca Bjorka.

Pemerintah dan masyarakat Indonesia sedang dihebohkan dengan sosok hacker bernama Bjorka.

Aksinya yang cukup berani dengan menjual sejumlah data penduduk Indonesia diantaranya data registrasi SIM Card, data PLN serta meretas data pemerintah lainnya.

Hal ini kemudian membuat nama Bjorka trending dan menjadi pembicaraan di seluruh sosial media, seperti Twitter, TikTok dan Instagram.

Bjorka pun sudah membuat tiga akun Twitter dengan nama bjorkanism, bjorkanesia, bjorkasnismGOD, semuanya sudah ditangguhkan.

Beberapa cuitan dari Bjorka yang mengunggah data pribadi menteri di Indonesia pun tersebar luas, misalnya Puan Maharani, Johnny G Plate dan lainnya.

Baca Juga: Penjelasan Arti Nama Bjorka Hacker, Sosok Hacker Viral yang Meretas Data Pemerintah Indonesia

Hacker Bjorka pun membuat channel Telegram baru untuk berbagi informasi lebih lanjut, serta mengumumkan jika Twitter sudah menonaktifkan akunnya.

“Pemerintah Indonesia baru saja mematikan akun Twitter dan akun channel Telegramku sebelumnya, tapi ini tidak akan berhenti,” tulisnya dalam bahasa Inggris.

Berikut ini cara baca nama Bjorka dalam berbagai bahasa, dan penjelasan Bjorka artinya apa.

1. Cara Baca Nama Bjorka

Banyak orang yang menyebut Bjorka menjadi Byork dalam bahasa Italia, Byark atau Beyerk dalam Bahasa Jerman.

Lalu dalam bahasa Portugis di baca Bezoarki, Berzyoak, dan Biyork untuk bahasa Spanyol.

Nama Bjorka ini dibaca dengan pelafalan Indonesia, Inggris dan Perancis menjadi Biyork atau Byorka.

2. Penjelasan Arti Bjorka dalam Bahasa Islandia

Bjorka menjadi nama yang umum bagi penduduk di Swedia dan Islandia.

Bjorka artinya adalah Pohon Birch, yang hidup di bagian Utara dan negara beriklim sedang.

Di Swedia Bjork, Bjorck, Biorck, atau Bjork merupakan bagian dari nama keluarga.

Pada umumnya diberikan kepada anak perempuan, namun juga digunakan untuk anak laki-laki.

3. Penjelasan Arti Bjorka dalam Kamus Urban

Kamus Urban adalah kamus elektronik yang mengoleksi berbagai bahasa Slang, salah satunya Bjorka.

Bjorka artinya, seseorang dengan pikiran kreatif, seperti aktor, penyanyi, penulis yang pernah ada.

Demikian ulasan cara membaca nama Bjorka, beserta artinya dalam bahasa Inggris dan kamus Urban.***

Editor: Lutfi Yulisa

Tags

Terkini

Terpopuler