Bupati Kabupaten Bandung Dadang Supriyatna Bagikan Rahasia Mandiri Sejak Kecil Kunci Keberhasilan Berkarir

- 9 Maret 2022, 13:00 WIB
Klarifikasi PRMN Bersama Bupati Bandung, Dadang Supriatna
Klarifikasi PRMN Bersama Bupati Bandung, Dadang Supriatna /PRMN/

PR Metro Lampung News-- Bupati Kabupaten Bandung Dadang Supriatna menyatakan telah mandiri sejak kecil.

"Sejak kecil, saya orang kampung saya selalu ikhtiar," kata Dadang, dalam program Klarifikasi, Forum Pimred Pikiran Rakyat Media Network (PRMN), bertema Bandung di Kabupaten Kami Tidur, di Kota Kami Bekerja, pada Rabu 9 Maret 2022.

Ia bercerita sejak SMP, Dadang membantu orang tua yang punya usaha pembuatan bata merah.

Baca Juga: Walikota Bogor Pilih DKI 1 atau Jabar 1? Ini Jawaban Bima Arya

Kegiatan Dadang kecil dimulai sejak pukul 5 subuh bantu di lokasi pembuatan bata, lalu pukul 7 pagi bantu kegiatan kakak di proyek.

Ia juga berkeliling melihat suplayer bata merah. Selanjutnya pada siang hari ia mulai melanjutkan kegiatan belajar di sekolah.

Setiap minggu ia bisa mendapat Rp500 ribu di tahun 1988. Rp150 ribu ia berikan kepada ibunya. Dadang bercerita hanya tidur 4 jam.

Berkat kegigihannya, pada tahun 1993 ia mulai membuat usaha kontraktor. Sampai sekarang perusahaan ini masih berjalan.

Sebelumnya, Dadang Supriatna adalah anggota DPRD Jawa Barat periode 2019-2024 yang berasal dari Fraksi Partai Golkar dan Anggota DPRD Kabupaten Bandung periode 2009-2014 dan 2014-2019.

Halaman:

Editor: Lutfi Yulisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x