Cara Membuat Burger Indomie dengan Mudah, Kreasi Makanan Enak Bisa untuk Keluarga dan Jualan

- 19 Juli 2022, 13:13 WIB
resep cara membuat burger Indomie dengan mudah dalam uraian berbahan dasar mie
resep cara membuat burger Indomie dengan mudah dalam uraian berbahan dasar mie /Instagram/mikepurbaa/

PR Metro Lampung News–Kreasi makanan enak bisa untuk keluarga dan jualan, ketahui resep cara membuat burger Indomie dengan mudah dalam uraian berikut.

Indomie merupakan produk mie instan dari Indonesia, yang populer di seluruh dunia.

Di Indonesia sendiri terdapat kurang lebih 60-an rasa Indomie, dari yang biasa hingga premium.

Biasanya rasa Indomie terinspirasi dari makanan nusantara, seperti rendang, soto Padang, mi kocok Bandung dan masih banyak lagi.

Selain itu, Indomie tersedia dalam dua jenis, Indomie goreng dan Indomie dengan kuah.

Kepopuleran mie yang berdiri sejak 1972 ini membuat pedagang kaki lima, hingga kedai seperti warmindo, menyediakan beragam menu dengan bahan utamanya Indomie.

Kamu juga bisa membuat kreasi makanan dari Indomie, seperti hidangan asal Amerika dan Jerman yaitu burger.

Dalam artikel ini terdapat resep membuat burger Indomie dengan mudah, bisa untuk keluarga dan jualan.

1.Siapkan Indomie dengan rasa yang ingin kamu buat sebagai pengganti roti burger
2.Rebus mie hingga matang, kemudian aduk rata dengan bumbunya
3.Siapkan dua cetakan berbentuk bulat, dan letakkan mie ke dalam cetakan
4.Goreng telur dengan tingkat kematangan sesuai selera
5.Siapkan daging cincang, atau party yang tinggal digoreng, lalu goreng
6.Terakhir taruh mie yang sudah dicetak di piring
7.Letakkan patty di atasnya, beri mayonaise dan keju, bisa tambahkan sayur seperti selada atau tomat
8.Selanjutnya letakkan telur dan tutup dengan Indomie yang sudah dicetak
9.Burger Indomie sudah siap untuk dihidangkan, atau bisa juga kamu jual dengan harga Rp 20.000 - Rp 25.000

Halaman:

Editor: Alfanny Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x