Resep Pelengkap Tahun Baru Nih, Sambal Kecap untuk Sate Bakar, Ayam Bakar dan Ikan Bakar

31 Desember 2020, 10:28 WIB
Ilustrasi kecap /Pixabay/ wal_172619

PR Metro Lampung News-- Menu makanan menyambut tahun baru umumnya menu yang dibakar-bakar. 

Nah, sebagai pelengkapnya, ada bumbu yang menemani makanan tersebut seperti sambal kecap. 

Sambal kecap bisa dipakai untuk sate bakar, ayam bakar dan ikan bakar. Ini resep sambal kecap dikutip dari Cookpad, Kamis 31 Desember 2020. 

Baca Juga: Sate Ayam Bakar Pakai Teflon, Praktis Buat Menu Tahun Baru

Baca Juga: 4 Resep Bumbu Jagung Bakar Sederhana, Mudah dan Enak

Bahan-bahan

1 buah tomat sedang
5 siung bawang merah
2 siung bawang putih
5 butir cabe rawit merah
8 sdm kecap manis
1/2 butir jeruk nipis, peras ambil airnya

Sajian sate kambing kuda di Warung Makan Pak Harto Tahu, Jogjakarta.

Langkah pembuatan

Siapkan bahan, cuci tomat, bawang merah, bawang putih, cabe rawit merah.

Baca Juga: Resep Ayam Bakar Sederhana Gurih dan Nikmat, Cocok Temani Malam Tahun Barumu!

Baca Juga: Istri Ajun Perwira, Jeniffer Ipel Ungkap Rahasia Kesuksesan Bisnisnya

Potong kotak tomat, iris kasar bawang merah dan bawang putih dan ptong cabe rawit merah.

Lalu, masukkan dalam mangkok semua potongan tadi, tambahkan kecap manis dan juga perasan jeruk nipis, kemudian aduk rata. 

Dan sambal kecap siap disajikan.

Sambal kecap ini cocok disajikan sebagai cocolan untuk ayam bakar, ikan bakar ataupun sate. Selamat mencoba.***

Editor: D. W. Kusuma

Sumber: Cookpad

Tags

Terkini

Terpopuler