Build Phylax Tersakit Mobile Legends Gunakan Emblem Off dan Gold Lane serta Hyper Ala Top Global

19 Desember 2021, 13:18 WIB
Ketahui build item Phylax tersakit baik offlane, goldlane atau jungle hyper /tangkapan layar YouTube JessNoLimit/

PR Metro Lampung News-- Ingin tahu tentang build Phylax? Simak artikel berikut ini perihal build Phlyax tersakit Mobile Legends ML, gunakan emblem offlane, gold lane dan hyper atau jungle ala top global Jess No Limit.

Rekomendasi build kali ini adalah build Phylax Mobile Legends, serta saran emblem baik untuk offlane, gold lane ataupun hyper.

Build Phylax terbaru ini dapat Kamu coba pakai ketika memainkan hero Phylax Mobile Legends.

Berhembus kabar bahwa hero Phylax akan rilis pada tanggal 21 Desember 2021.

Sementara pihak Moonton selaku pengembang belum resmi mengumumkan kapan rilis hero Phylax Mobile Legends pada original server.

Baca Juga: Copy Build Valentina Tersakit 2021 Pakai Item Emblem Hyper Buat Combo Skill

Dalam hal ini hero Phylax sudah mulai diperbincangkan oleh para penggemar Mobile Legends.

Salah satu yang dibicarakan adalah Build Phlyax tersakit dan dapat dipakai sebagai offlaner, gold laner, maupun hyper.

Adapun pembicaraan tentang emblem Phylax Mobile Legends apakah cocok memakai tipe Marksman atau Tank?

Ayo simak bersama dan ketahui secara lengkap hero Phylax yang dikabarkan hadir di Land of Down Mobile Legends pada 21 Desember 2021.

Pertama perlu tahu kalau ia mempunyai tiga skill aktif yaitu Earth Shatter, Onward dan Skill Ultimate Phylax’ s Wrath.

Pada dasarnya, skill pertama dapat memberikan kerusakan kepada musuh dan bersifat area atau kerap disebut AEO.

Skill kedua Phylax yakni mampu menimbulkan efek beku kepada musuh, sedangkan ultimate Phylax adalah transformasi bentuk hero Phylax itu sendiri.

Berikutnya, mari membahas build item Phylax yang meliputi tipe gear pertahanan dan dikombinasikan dengan tipe gear serangan fisik.

1. Build Phylax Warrior Boots

Berdasarkan tipe hero Phylax yang termasuk ke dalam tipe Tank dan sekaligus dapat memberikan Burst Damage, build pertama hero Phylax Mobile Legends adalah Warrior Boots.

2. Blade of Heptaseas

Build kedua yakni Blade of Heptaseas untuk Phylax supaya mendapatkan bonus HP dan sekaligus menambahkan kekuatan serangan fisiknya.

3. Breastplate Armor

Menilik dari kemampuan yang dimiliki hero Phylax, ia akan cocok menggunakan item atau gear Breastplate Armor.

Pasalnya item Breasplate Armor mampu meningkatkan ketahanan serta kekuatan serangan pemakainya ketika bertarung di Land of Down.

4. Demon Hunters

Gear yang sudah diperkirakan sebagai gear wajib dan mesti digunakan oleh Phylax yaitu Demon Hunters.

Sebab, kemampuan gear Demon Hunters yang dapat memunculkan efek bonus kecepatan gerak Phylax ketika memukul lawan.

Maka belilah Demon Hunters ya untuk hero Phylax, niscaya resep build paling sakit akan tercipta.

5. Blade of Despair

Buat item kelima Phylax masih banyak pertimbangan antara harus memakai Blade of Despair atau Endless Battle.

Karena masing-masing item mempunyai keunggulannya ketika dipakai oleh hero Phylax.

Tetapi untuk sekarang ini cobalah memakai Blade of Despair, hal ini menimbang dari kemampuan Burst Damage hero tersebut.

6. Immortality

Immortality, item yang tentunya sudah jadi gear umum yang akan dipakai oleh setiap hero Mobile Legends pada permainan akhir atau late game, termasuk hero Phylax ya.

Selanjutnya, pembahasan mengenai emblem hero Phylax sebagai offlaner, goldlaner dan hyper.

Offlaner, cobalah memakai emblem Fighter dengan talent Blood of Festival pada hero Phylax.

Goldlane, tentunya memakai emblem Assassin dengan talent Killing Spree buat meningkatkan kelincahan serta daya serangan hero Phylax.

Begitu pun hyper atau jungle yang memakai battle spell Retribution, pergunakan emblem Assassin bersama saran build hero Phylax di atas.

Sekian pembahasan mengenai build Phylax tersakit, beserta rekomendasi emblem offlane, gold lane dan hyper atau jungle ala top global Jess No Limit.***

 

Editor: D. W. Kusuma

Tags

Terkini

Terpopuler