Cara Transfer Sesama Dana Pakai Nomor Telepon ke Akun Lain

- 1 April 2022, 22:13 WIB
cara transfer sesama Dana pakai nomor telepon ke akun lain
cara transfer sesama Dana pakai nomor telepon ke akun lain /

PR Metro Lampung News-- Ketahui info lengkap cara transfer sesama Dana pakai nomor telepon ke akun lain.

Aplikasi Dana menjadi salah satu e-wallet yang digemari saat ini.

Pengguna Dana kian lama makin banyak dan tentunya jumlah unduhan di Google playstore maupun Appstore naik.

Hal itu tentu tak terlepas dari kelebihan yang dimiliki oleh aplikasi Dana.

Misalnya saja memiliki 10 kali jatah transfer ke semua bank secara gratis.

Kebutuhan transfer gratis ini banyak diminati oleh pengguna Dana karena bisa mengirim uang ke rekening bank dengan mudah.

Biaya admin bila mengirim ke lain bank biasanya dikenakan Rp6.500,-.

Nah dengan adanya Dana, tentu akan menjadi Rp0,- biaya transfer ke lain bank.

Berikut cara transfer sesama Dana pakai nomor telepon ke akun lain:

1. Langkah awal buka aplikasi Dana dan masuk ke akun kalian.

2. Lalu pilih menu Kirim dan masukkan nomor HP.

3. Kemudian Anda bisa menentukan kirim dari saldo Dana atau kartu kredit.

4. Langkah berikutnya klik Kirim Dana lalu konfirmasi.

5. Terakhir masukkan kode PIN Dana kalian yang berjumlah 6 angka.

Itulah info lengkap cara transfer sesama Dana pakai nomor telepon ke akun lain. ***

Editor: Hanisaul Khoiriyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x