Checkout Gagal U02 Kode Voucher Tidak Sah, Mohon Coba Kode Voucher Lain, Penyebab Cara Mengatasi di Shopee

- 22 November 2021, 17:08 WIB
Checkout gagal U02 kode voucher tidak sah, mohon coba kode voucher lain, penyebab dan cara mengatasi di Shopee
Checkout gagal U02 kode voucher tidak sah, mohon coba kode voucher lain, penyebab dan cara mengatasi di Shopee /Tangkapan layar apk aplikasi Shopee/

PR Metro Lampung News-- Nah, apakah kamu ingin sekali mendapatkan belanja 0 rupiah Shopee melalui voucher gratis senilai 30 ribu. Namun malah mendapatkan pemberitahuan checkout gagal U02 kode voucher tidak sah, mohon coba kode voucher lain, penyebab dan cara mengatasi di Shopee.

Seperti diketahui bahwa kamu bisa mendapatkan gratis belanja Shopee senilai 0 rupiah dengan memanfaatkan voucher diskon 30 ribu dan juga gratis ongkir 60 ribu rupiah.

Diskon 30 ribu rupiah dari Shopee bahkan bisa kamu gunakan untuk checkout secara gratis, dengan contoh sebagai berikut :

Kamu bisa estimasi total harga barang belanjaan kamu senilai kurang dari atau sama dengan 30 ribu rupiah.

Jadi, misalnya kalau kamu memberi masker wajah seharga 14 ribu, sebanyak 2 pcs, maka total belanja kamu adalah 28 ribu rupiah. Hal tersebut, berarti estimasi total belanja kamu kurang dari 30 ribu rupiah.

Ditambah lagi, biasanya voucher diskon 30 ribu rupiah tersebut dibarengi dengan pemberian voucher gratis ongkir senilai 60 ribu rupiah.

Sehingga, ketika kamu checkout dengan voucher potongan 30 ribu rupiah + voucher gratis ongkir 60 ribu rupiah dari Shopee, maka otomatis kamu berhak membayar 0 rupiah, alias gratis, karena nilai belanja lebih kecil daripada nilai voucher diskon.

Namun sayangnya, ketika beberapa pengguna akan checkout belanjaan, justru muncul peringatan yang tertulis yaitu, "Checkout Gagal U02 Kode Voucher Tidak Sah, Mohon Coba Kode Voucher Lain,"

Meskipun sudah dicoba untuk checkout beberapa kali, namun tetap saja akan muncul pemberitahuan tersebut. Nah di bawah ini akan ada ulasan seputar penyebab dan cara mengatasi checkout gagal U02 kode voucher tidak sah, mohon coba kode voucher lain.

Akan ada juga kode voucher lainnya pengganti diskon 30 ribu tersebut, yaitu bahkan voucher senilai 35 ribu, yuk simak hingga akhir artikel ini.

Penyebab munculnya pemberitahuan U02 Checkout Gagal U02 yaitu ponsel kamu terdeteksi melakukan log out dan log in beberapa akun Shopee.

Seperti diketahui bahwa, 1 ponsel, hanya diperbolehkan memiliki 1 akun Shopee, 1 email, dan 1 nomor ponsel yang valid.

Sehingga, hanya pengguna yang benar-benar baru (belum pernah download, instal, dan daftar) akun Shopee yang berhak mendapatkan voucher diskon 30 ribu rupiah.

Jika kamu melakukan log in dan log out (gonta-ganti akun Shopee) dalam 1 perangkat, dengan menggunakan akun atau nomor telepon yang tertaut di ponsel tersebut, maka kamu akan terdeteksi melakukan pelanggaran.

Sehingga muncullah pemberitahuan Gagal Checkout U02 ketika kamu akan checkout belanjaan di Shopee.

Kemudian, cara mengatasi pemberitahuan Gagal Checkout U02 yaitu kamu harus kembali ke akun pertama kamu, dan sudah tidak bisa lagi menggunakan voucher diskon 30 ribu tersebut.

Eits, jangan kecewa! Karena ada voucher diskon lainnya, bahkan yang senilai 35 ribu rupiah bagi kamu pengguna baru yang sudah tidak bisa menggunakan voucher 30 ribu tadi.

Yuk simak cara mendapatkan voucher diskon 35 ribu rupiah dari Shopee untuk pengguna baru :

1. Pastikan kamu sebagai pengguna baru Shopee yang valid

2. Silahkan menuju ke menu profil Saya di pojok kanan bawah

3. Pada sub menu Dompet Saya, silahkan klik Voucher Saya

4. Klik Masukkan Kode Voucher

5. Ketikkan DISKON35RB

6. Klik simpan

7. Maka kamu berhasil mendapat voucher diskon 35 ribu, silahkan cek pada menu Voucher Saya

Nah, voucher 35 ribu tersebut berlaku khusus pembelian pertama di akun Shopee kamu pada bulan November 2021.

Seluruh jenis ponsel Android dan Iphone bisa menggunakan voucher diskon 35 ribu rupiah tersebut, dengan semua metode pembayaran.

Perhatikan juga S&K atau syarat dan ketentuan lebih lanjut pada voucher diskon 35 ribu yang diberikan Shopee ya, supaya kamu tahu kategori produk yang bisa kamu beli.

Jangan sampai ketinggalan ya, segera klaim voucher diskon senilai 35 ribu karena kuota voucher terbatas dan hanya bisa digunakan selama kuota masih tersedia.

Buruan klaim voucher dan sekian ulasan mengenai checkout gagal U02 kode voucher tidak sah, mohon coba kode voucher lain, penyebab dan cara mengatasi di Shopee.

Editor: Alfanny Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x