Lakukan 5 Sunnah Ini Sebelum dan Sesudah Shalat Idul Fitri, Agar Memperoleh Pahala Kebaikan

- 1 Mei 2022, 19:28 WIB
Lakulan 5 sunnah sebelum dan sesudah shalat Idul Fitri, Agar memperoleh pahala kebaikan
Lakulan 5 sunnah sebelum dan sesudah shalat Idul Fitri, Agar memperoleh pahala kebaikan / Pixabay/ Faridaridhwan/

PR Metro Lampung News--Berdasarkan Maklumat Nomor 01/MLM/I.0/E/2022 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1443 H.

Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah telah menetapkan 1 Syawal 1443 H jatuh pada Senin, 2 Mei 2022.

Simak enam sunnah sebelum dan sesudah dalam artikel ini, yang bisa kamu praktikkan agar Idul Fitri menjadi lebih berkah.

Sebagai panutan orang Muslim, Rasulullah SAW pun bergembira ketika menyambut hari raya Idul Fitri.

Baca Juga: 10 Kumpulan Kata Minta Maaf Lebaran Hari Raya Idul Fitri 2022 untuk Orang Tersayang, Sahabat, Pacar dan Teman

Kamu bisa mengikuti cara beliau dalam menikmati, dan melakukan kegiatan selama perayaan lebaran.

Berikut hal-hal yang biasa dilakukan Rasulullah SAW sebelum dan setelah Hari Raya Idul Fitri :

1. Makan Sebelum Shalat Idul Fitri

Dalam kitab-kitab Muwatta Malik yang disusun Imam Malik bin Anas, dijelaskan perihal makan sebelum shalat Idul Fitri.

وَحَدَّثَنِي عَنْ مَالِكٍ، عَنِ ابْنِ شِهَابٍ، عَنْ سَعِيدِ بْنِ الْمُسَيَّبِ، أَنَّهُ أَخْبَرَهُ أَنَّ النَّاسَ كَانُوا يُؤْمَرُونَ بِالأَكْلِ يَوْمَ الْفِطْرِ قَبْلَ الْغُدُوِّ ‏.‏ قَالَ مَالِكٌ وَلاَ أَرَى ذَلِكَ عَلَى النَّاسِ فِي الأَضْحَى


Artinya: “Yahya menceritakannya padaku dari Malik dari Ibnu Shihab, yang diceritakan Said Al-Musayyab, jika orang-orang diperintahkan makan terlebih dulu sebelum berangkat sholat Idul Fitri. Menurut Malik, orang-orang tidak melakukan kebiasaan tersebut pada Idul Adha.”

Diceritakan pada Hadits Riwayat Bukhari, tentang makanan yang dipilih Rasulullah SAW sebelum shalat Sunnah Idul Fitri.

عَنْ أَنَسٍ، قَالَ كَانَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم لاَ يَغْدُو يَوْمَ الْفِطْرِ حَتَّى يَأْكُلَ تَمَرَاتٍ‏.‏ وَقَالَ مُرَجَّى بْنُ رَجَاءٍ حَدَّثَنِي عُبَيْدُ اللَّهِ قَالَ حَدَّثَنِي أَنَسٌ عَنِ النَّبِيِّ صلى الله عليه وسلم وَيَأْكُلُهُنَّ وِتْرًا‏

Artinya: “Rasulullah SAW tidak pernah sholat Idul Fitri sebelum makan beberapa butir kurma. Anas juga menceritakan: Rasulullah SAW biasa makan kurma dalam jumlah ganjil.”

Rasulullah SAW lebih menyukai memakan kurma dalam jumlah ganjil.

Kamu boleh mengikuti cara makan Rasulullah SAW , atau memakan hidangan lainnya.

Seperti di Indonesia biasanya orang-orang akan menyajikan makanan khas seperti ayam opor, rendang, ketupat, lotong atau yang lain sesuai dengan budaya daerah tersebut.

2. Mengenakan Outfit Terbaik ketika Idul Fitri

Pakaian menjadi hal yang penting, selain bagian dari Sunnah. Menggunakan pakaian yang indah dan enak dipandang akan menambah kewibawaan kita sebagai seorang Muslim.

Ibn Al-Qayyim menyebutkan kebiasaan Rasulullah SAW perihal pakaian yang digunakan pada hari-hari tertentu, “Rasulullah SAW biasa menggunakan pakaian yang terbaik untuk hari-hari tersebut dan dia punya jubah khusus yang hanya dipakai pada dua Hari Raya dan Jumat.”

Outfit terbaik yang disesuaikan dengan budaya Indonesia jika perempuan menggunakan kaftan dress, atau gamis dan laki-laki menggunakan sarung serta baju koko.

Kenakan pakaian yang menurut kamu nyaman, dan tetap rapi. Supaya memperoleh kebaikan dalam mengamalkan Sunnah Rasulullah.

3. Jangan Lupa Membayar Zakat Fitrah

Apabila kamu sudah memiliki harta yang cukup, atau penghasilan bulanan. Jangan lupa untuk membayar zakat fitrah sebelum 1 Syawal 1443 H.

Zakat fitrah merupakan kewajiban setiap muslim atau muslimah, untuk membayar zakat sesuai dengan syarat yang telah ditentukan.

Bulugh Al-Maram disebut jika Rasulullah SAW membayar zakat fitrah sebelum sholat Idul Fitri.

وَعَنِ اِبْنِ عَبَّاسٍ رَضِيَ اَللَّهُ عَنْهُمَا قَالَ: { فَرَضَ رَسُولُ اَللَّهِ ‏- صلى الله عليه وسلم ‏-زَكَاةَ اَلْفِطْرِ; طُهْرَةً لِلصَّائِمِ مِنَ اَللَّغْوِ, وَالرَّفَثِ, وَطُعْمَةً لِلْمَسَاكِينِ, فَمَنْ أَدَّاهَا قَبْلَ اَلصَّلَاةِ فَهِيَ زَكَاةٌ مَقْبُولَةٌ, وَمَنْ أَدَّاهَا بَعْدَ اَلصَّلَاةِ فَهِيَ صَدَقَةٌ مِنَ اَلصَّدَقَاتِ.‏ } رَوَاهُ أَبُو دَاوُدَ, وَابْنُ مَاجَهْ, وَصَحَّحَهُ اَلْحَاكِم ُ

Artinya: Ibn ‘Abbas (RAA) menceritakan, “Rasulullah SAW ikut membayar zakat fitrah atas puasa Ramadhan untik membersihkan diri dari perbuatan dan perkataan yang tidak menyenangkan serta menyediakan makanan bagi yang memerlukan. Disebut Zakat bagi yang membayar sebelum sholat Idul Fitri dan Sadaqah bagi yang membayar setelah sholat Idul Fitri.” Diceritakan Abu Dawud dan Ibn Majah dan Al-Hakim dan berderajat shahih.

4. Surat Qaf dan Al-Qamar Dibaca saat Shalat

Membaca dua surat yang berbeda di tiap rakaat menjadi kebiasaan saat Rasulullah SAW, saat shalat Idul Fitri dan Idul Adha.

Diceritakan dalam kitab Bulugh Al-Maram, yaitu surat Qaf dan Al-Qamar :

وَعَنْ أَبِي وَاقِدٍ اللَّيْثِيِّ قَالَ: { كَانَ اَلنَّبِيُّ ‏- صلى الله عليه وسلم ‏-يَقْرَأُ فِي اَلْأَضْحَى وَالْفِطْرِ بِـ (ق)‏, وَ (اقْتَرَبَتْ)‏.‏ } أَخْرَجَهُ مُسْلِمٌ.

Artinya: Diceritakan Abu Waqid Al-Laithi (RA), “Rasulullah SAW biasa membaca pada Idul Fitri dan Idul Adha surat Qaf dan Al-Qamar.” (Dilaporkan Imam Muslim).

Manfaat yang kamu peroleh dari bacaan kedua surat tersebut, diantaranya:

•Surat Qaf bercerita pentingnya menjaga lisan, karena semua yang dilakukan manusia diketahui Allah SWT. Hal yang baik akan membawa ridho dan pahala dari Allah SWT dan begitupun sebaliknya.

•Surat Al-Qamar tentang kaum yang menolak ajakan menyembah Allah SWT dan meminta bukti kebenaran ajaran tersebut. Mereka yang tetap ingkar akan mendapat balasannya, sedangkan yang meyakini kebenaran tersebut akan memperoleh berkah dari Allah SWT.

5. Setelah Shalat Menempuh Rute Jalan yang Berbeda

Sunnah setelah melakukan shalat Idul Fitri salah satunya dengan melewati jalan yang berbeda, saat berangkat dan pulang dari masjid.

Jabir menceritakan dalam sebuah hadist, soal kebiasaan sehabis shalat Idul Fitri :

ن جابر رضي الله عنه ‏:‏ كان النبي صلى الله عليه وسلم الله عليه وسلم إذا كان يوم عيد خالف الطريق

Artinya: Seperti diceritakan Jabir (Semoga Allah SWT berkenan atasnya), "Saat sholat Idul Fitri dan Idul Adha, Rasulullah SAW akan berangkat dengan rute yang berbeda dengan saat pulang." (HR Bukhari dan Muslim).

Demikian amalan Sunnah Idul Fitri yang bisa kamu terapkan, semoga mendapat kebaikan dan pahala dari Allah SWT. Selamat Hari Raya Idul 1443 H.***

Editor: D. W. Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x