VIRAL!Shin Tae-yong Dilirik Timnas Korea Selatan, Ini Kata PSSI

- 26 Juni 2024, 12:21 WIB
VIRAL!Shin Tae-yong Dilirik Timnas Korea Selatan, Ini Kata PSSI
VIRAL!Shin Tae-yong Dilirik Timnas Korea Selatan, Ini Kata PSSI /

PR Metro Lampung News--Berkembang rumor yang menyebutkan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong diminati oleh Timnas Korea Selatan. Lantas apa kata PSSI?.

Menanggapi hal tersebut, PSSI langsung angkat bicara soal rumor liar yang memberitakan Shin Tae-yong diminta melatih Timnas Korea saat kontraknya bersama Skuad Garuda hampir usai.

Diketahui kontrak Shin Tae-yong dengan Indonesia akan berakhir pada 30 Juni 2024.

Baca Juga: Nihil Pemain Persib di Timnas Indonesia, Legenda Maung Bandung Ajak Uji Tanding

Di sisi lain, sampai saat ini belum ada kejelasan sama sekali terkait perpanjangan kontrak Shin Tae-yong.

Meskipun demikian, PSSI melalui Anggota Exco mereka yakni Arya Sinulingga mengatakan, penggemar Timnas Indonesia tak perlu khawatir menanggapi rumor tersebut.

Apalagi Arya Sinulingga menambahkan kalau soal negoisasi kontrak Shin Tae-yong tak ada kendala.

Baca Juga: Harapan Besar Timnas Indonesia agar Bisa Lolos Kualifikasi Piala Dunia 2026

"Gini loh ketika ngomong, harus tahu kontrak bisnis. Ketika sudah mau tanda tangan, klausul, poin-poin sudah beres, sudah selesai diskusi," kata Arya Sinulingga ditemui awak media di Jakarta, dikutip pada Rabu, (26/6/2024).

Arya menegaskan bahwa Shin Tae-yong dan PSSI telah menyepakati perpanjangan kerja samanya.

Halaman:

Editor: Malik Abdoel Djabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah