Download Materi Tes Wawancara Panwaslu Desa Lengkap Kisi-Kisi Contoh Pertanyaan Tes Panwaslu Desa 2024

- 31 Januari 2023, 16:29 WIB
Download Materi Tes Wawancara Panwaslu Desa Lengkap Kisi-Kisi Contoh Pertanyaan Tes Panwaslu Desa 2024 Ini Kunci Jawaban
Download Materi Tes Wawancara Panwaslu Desa Lengkap Kisi-Kisi Contoh Pertanyaan Tes Panwaslu Desa 2024 Ini Kunci Jawaban /Pixabay/Kirstine Rosas/

PR Metro Lampung News-- Materi yang banyak dicari untuk persiapan wawancara Panwaslu Desa bisa kalian dapatkan di bawah ini.

Berikut download materi tes wawancara Panwaslu Desa lengkap kisi-kisi contoh pertanyaan tes Panwaslu Desa 2024 ini kunci jawaban.

Bagi kalian yang sudah mendaftarkan diri untuk menjadi Panwaslu Desa dan sudah dinyatakan lolos seleksi berkas.

Biasanya para pendaftar akan melanjutkan ke tahap berikutnya yakni tes wawancara yang menjadi penentu apakah akan lolos atau tidak.

Dikarenakan tes wawancara adalah penentu, maka harus dilakukan semaksimal mungkin.

Misalnya belajar tentang sejumlah pertanyaan yang kemungkinan akan dipertanyakan saat tes.

Sebab bila pendaftar ditanya dan tidak bisa menjawab, maka kemungkinan bisa gugur alias tidak lolos.

Oleh karena itu, yakinkan petugas pewawancara melalui jawaban-jawaban dari kalian.

Pada kesempatan wawancara bisa menjadi kesempatan untuk tunjukkan ke petugas pewawancara bahwa kalian mampu.

Sehingga bila petugas pewawancara yakin dengan kalian, maka kemungkinan besar kesempatan untuk diterima.

Inilah kisi-kisi contoh pertanyaan tes Panwaslu Desa 2024 ini kunci jawaban:

1. Pertanyaan pertama akan membahas tentang pengalaman diri pelamar.

Jawaban: Jawab seperti perkenalan (nama, status bekerja, pengalaman kerja, apakah fresh graduate, jurusan kuliah, dan lainnya).

2. Selanjutnya petugas akan menanyakan tentang alasan atau motivasi dalam mendaftar Panwaslu Desa.

Jawaban: Motivasi saya yaitu untuk mendedikasikan diri saya agar dapat turut serta mengawasi tiap tahapan Pemilu 2024 mendatang, agar bisa tercipta pemilu yang berintegrasi, langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, serta adil.

3. Lalu akan diuji tentang pengetahuan dan wawasan pelamar mengenai Panwaslu Desa atau jajaran pengawas pemilu.

Jawaban: Panwaslu Desa atau biasa disingkat PKD adalah panitia yang dibentuk oleh Panwaslu tingkat kecamatan untuk mengawasi pelaksanaan jalannya Pemilu 2024 di tingkat kelurahan.

4. Kemudian pengetahuan tentang cara mengawasi tahapan Pemilu 2024 yang berkualitas serta berintegritas.

Jawaban: Saya akan melaksanakan tugas serta kewajiban sesuai dengan UU No 10 tahun 2017 tentang Pemilihan Umum.

5. Pengetahuan tentang tugas yang diemban Panwaslu Desa.

Jawaban: Diatur sesuai pasal 108 UU No 17 tahun 2017, mengawasi pelaksanaan tahapan penyelenggaraan Pemilu di wilayah desa:
a. Pertama dalam pelaksanaan pemutakhiran data pemilih dan penetapan daftar pemilih hasil perbaikan, dan pemilih yang sudah tetap
b. Selanjutnya pelaksanaan kampanye.
c. Kemudian pelaksanaan logistik pemilu.

Bagi kalian yang ingin unduh materi belajar bisa PENCET DI SINI Download materi tes wawancara Panwaslu Desa.

Usai sudah bahasan kita perihal download materi tes wawancara Pansawlu Desa lengkap kisi-kisi contoh pertanyaan tes Panwaslu Desa 2024 ini kunci jawaban.***

Editor: Alfanny Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x