Bunda Forum Anak Daerah Provinsi Jawa Barat, Atalia Ridwan Kamil Pantau Kasus Predator Seks Herry Wirawan

- 12 Desember 2021, 19:27 WIB
Hoaks, Bunda Forum Anak Daerah Jawa Barat, Atalia Ridwan Kamil.
Hoaks, Bunda Forum Anak Daerah Jawa Barat, Atalia Ridwan Kamil. /Instagram.com/@ataliapr


PR Metro Lampung News-- Pemberitaan terkait predator seks Herry Wirawan kini tengah ramai. Bunda Forum Anak Daerah (FAD) Provinsi Jawa Barat, Atalia Ridwan Kamil menyatakan telah memantau dan berinteraksi langsung kepada korban kekerasan seksual sejak Juni 2021.

"Saya sendiri sejak Juni 2021 secara langsung terus memantau dan berinteraksi dengan korban dan orang tuanya untuk memastikan anak-anak mendapatkan hak perlindungannya," kata Atalia Ridwan Kamil dalam keterangannya di Kota Bandung, Minggu 12 Desember 2021 dilansir dari PikiranRakyat.com.

Diketahui, kasus kejahatan seksual predator seks Herry Wirawan telah memasuki persidangan keenam.

"Kejadian biadab ini juga sudah ditangani oleh UPTD PPA Jabar bersama dengan PPA Polda Jabar sejak 27 Mei 2021, bekerja sama dengan kota dan kabupaten terkait," tambah Atalia Ridwan Kamil.

Baca Juga: Profil Biodata Herry Wirawan Terdakwa Kasus Viral 13 Santri Diperkosa Guru Boarding School

Ia menuturkan, perlindungan dan pendampingan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Provinsi Jawa Barat yang dilaksanakan oleh UPTD PPA Pemprov Jawa Barat telah dilakukan sejak Mei 2021.

Dalam penjelasan kronologinya, UPTD PPA Jabar telah menggandeng Kepolisian Daerah (Polda) Jawa barat dan LPSK untuk melakukan sejumlah pendampingan terhadap puluhan korban predator seks Herry Wirawan.

DP3AKB Jabar telah melakukan perlindungan kepada korban mulai dari pendampingan psikologis, pendampingan hukum, dan pemenuhan hak-hak pendidikan.

Selanjutnya, pihaknya pun melakukan upaya reunifikasi kepada keluarga korban berkoordinasi dengan P2TP2A Kota/Kabupaten masing-masing dan pelaksanaan reintegrasi sosial.

Kasus ini pun telah menjadi perhatian Pemprov Jawa Barat dan istri Gubernur Jabar, Atalia Kamil sejak Mei 2021 sebelum kasus ini meledak ke publik.

Kasus ini sengaja tidak dibesarkan ke publik karena DP3AKB Jabar bersama dengan LPSK dan Polda Jabar telah berkomitmen untuk senantiasa mengedepankan Asas Perlindungan Anak.

DP3AKB Jabar pun berharap dengan ramainya pemberitaan kasus ini, para korban dan keluarganya tidak ikut terganggu.

"Semoga dengan ramainya pemberitaan, anak-anak korban dan keluarganya juga tidak menjadi terganggu," tulis keterangan DP3AKB Jabar.

Selain itu, melalui unggahannya, Atalia Ridwan Kamil meluruskan data terkait dengan aksi keji yang dilakukan oleh sang predator seks, Herry Wirawan.

Ia menjelaskan, sebanyak 20 anak diamankan, meliputi 13 orang korban dan 7 saksi yang berusia dari 14 sampai dengan 20 tahun.

Dikutip dari unggahan Instagram @ataliapr pada 12 Desember 2021, istri Gubernur Jawa Barat tersebut menuturkan, dari aksi bejat yang dilakukan oleh Herry Wirawan tersebut, sebanyak 9 bayi telah dilahirkan 8 remaja perempuan yang menjadi korban. Korban pemerkosaan berasal dari Garut, Kota Bandung, Kabupaten Tasik, dan Kota Cimahi.***

Editor: Lutfi Yulisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x