Youtube Down, Tagar #YouTubeDOWN Menjadi Trending Topik di Twitter

- 14 Desember 2020, 20:59 WIB
gambar situs youtube yang down
gambar situs youtube yang down /suara halmahera

PR Metro Lampung News-- Senin petang, 13 Desember, laman berbagi video tak bisa diakses. Tim YouTube kemudian memberikan penjelasan setelah laman berbagi video itu mengalami down. 

Dilansir pada laman Antara, @ lTeamYoutube mengatakan mereka menyadari bahwa banyak dari pengguna yang mengalami masalah saat mengakses YouTube.

"Tim kami telah menyadarinya dan menyelidikinya," cuit @TeamYouTube.

Tim YouTube berjanji akan segera memberi kabar setelah mendapatkan informasi lebih lanjut.

Baca Juga: Real Count KPU Way Kanan 100%, Paslon Raden Adipati dan Ali Menang Pilkada Versi Sirekap

Youtube tidak dapat diakses sekira pukul 18.25 WIB. Selain itu, sejumlah layanan Google meliputi mesin pencari Google, Google Meet, Google Hangouts, Google Play dan Gmail juga tidak bisa diakses.

Menurut laman Downdetector, sebesar 51 persen laporan terkait YouTube yang masuk adalah keluhan mengenai tidak bisa mengakses website (51 persen), diikuti tidak bisa memuat video (45 persen), sedangkan sisanya tidak bisa log-in.

Dalam peta pada laman Downdetector, terlihat beberapa titik gangguan YouTube meliputi Singapura, Thailand, Inggris, Jerman, Polandia, Prancis, Australia dan Amerika Serikat.

Sedangkan gangguan pada layanan Gmail dimulai pada pukul 18.34 WIB, adapun gangguan pada layanan mesin pencarian Google sudah dimulai sejak pukul 18.23 WIB menurut Downdetector.

Tagar #YouTubeDOWN, Google dan Gmail menjadi trending topik di jejaring sosial Twitter.

Dari pantauan Antara, sekira pukul 19.40 WIB, laman YouTube telah dapat diakses baik di mobile maupun di peramban web. Demikian pula dengan Gmail yang telah kembali normal.***

Editor: Lutfi Yulisa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x