31 Kata Mutiara atau Quotes Gudetama An Eggcellent Adventure tentang Hidup Santuy, Menginspirasi dan Lucu

27 Januari 2023, 21:12 WIB
Kata mutiara Gudetama: An Eggcellent Adventure tentang hidup santuy, menginspirasi dan lucu. /Tangkapan Layar/Netflix

PR Metro Lampung News–-Simak kumpulan kata mutiara Gudetama An Eggcellent Adventure tentang hidup santuy, yang menginspirasi dan lucu.

Series kartun terbaru dari Jepang, yang berjudul Gudetama An Eggcellent Adventure, menceritakan perjalanan telur dan anak ayam mencari ibu kandungnya.

Gudetama yang berperan sebagai telur pemalas, sedangkan Shakipiyo atau Piyo menjadi anak ayam yang selalu optimis.

Baca Juga: 27 Kata Mutiara atau Quotes Film Black Panther 2 Wakanda Forever yang Menginspirasi

Kartun Gudetama sendiri sudah dibuat sejak 2013 oleh perusahaan Jepang Sanrio, lalu diadaptasi menjadi mini series pada 2022.

Mini series a Gudetama An Eggcellent Adventure ini bisa ditonton oleh semua kalangan karena menggemaskan dan menginspirasi.

Perbedaan karakter dua tokoh utama, Gudetama dan Shakipiyo membuat orang-orang terhibur.

Saat Gudetama pecah dari cangkang telurnya, dia bertemu dengan Shakipiyo yang baru keluar dari cangkang.

Hingga kemudian petualangan pun dimulai saat Piyo mengajak Gudetama untuk mencari ibu kandung mereka bersama-sama.

Metro Lampung News merangkum kata mutiara Gudetama An Eggcellent Adventure tentang hidup santuy, menginspirasi dan lucu.

1. Hidup dibawa santai saja—Gudetama.

2. Kita bersaudara bukan, karena kita sudah lahir ayo cari ibu kita bersama—Shakipiyo.

3. Semua telur sudah dimakan, tapi kita masih hidup! Kita harus mencari ibu—Shakipiyo.

4. Apa? Aku tidak berubah, tetap stabil, masa depan suram—Gudetama.

5. Kita memang akan dimakan, aku tidak keberatan direbus, digoreng atau dimakan mentah—Gudetama.

6. Sepertinya aku memang ditakdirkan untuk dimakan—Gudetama.

7. Aku mengalami kesulitan saat menyelamatkanmu tadi, aku kira kita tidak akan bertemu lagi—Shakipiyo.

8. Jika orang terpenting di negara ini malas-malasan, aku jadi mencemaskan masa depan—Shakipiyo.

9. Tidak ada gunanya mengeluh sekarang—Gudetama.

10. Saat masih menjadi politisi baru, aku ingin menjadi politisi ideal dan membuat negara yang lebih baik bagi rakyat—PM Sasagawa.

11. Kamu beruntung, karena kamu tidak membusuk seperti aku, kamu masih seperti telur dan bisa menjadi apapun yang kamu mau—PM Sasagawa.

12. Aku akan belajar darimu dan bekerja keras lagi sebagai perdana menteri, dengan gaya juga langkahku sendiri—PM Sasagawa.

13. Lantai 43?! Aku tidak tahu tentang angka, tapi aku tahu kalau itu tinggi, aku harus bergegas menyelamatkan Gudetama—Shakipiyo.

14. Aku rasa yang konyol itu aku, tanpa kusadari rumput tumbuh di kepalaku, mungkin mencari kehidupan kedua itu ide yang bagus—Cangkang Telur.

15. Hati-hati jangan sampai kamu membusuk sepertiku, karena telur punya tanggal kadaluarsa—PM Sasagawa.

16. Piyo tidak akan menangis, aku tidak akan menangis sampai bertemu ibu—Shakipiyo.

17. Yang menentukan tanggal kadaluarsa hatimu adalah dirimu sendiri—Shakipiyo.

18. Aku telur rebus, setelah 15 menit direbus tubuh dan jiwaku jadi mengeras—Yudetamago.

19. Jika aku bertemu dengan ibu, aku ingin dia mengajariku terbang bebas di langit biru—Shakipiyo.

20. Ayam itu tidak bisa terbang—Gudetama.

21. Jangan berasumsi seperti itu, kita harus percaya dan pantang menyerah—Shakipiyo.

22. Kami tidak mau tumbuh dewasa—Telur Bitan.

23. Akhirnya kita bisa bertemu dengan ibu—Shakipiyo.

24. Begitu ya, jadi ibu Gudetama dan Piyo berbeda—Shakipiyo.

25. Ibu Piyo menggemaskan dan menghasilkan telur yang baik—Pemilik Peternakan.

26. Aku turut senang Gudetama, kamu bisa bertemu dengan ibuku—Shakipiyo.

27. Aku bertemu banyak telur sepanjang perjalanan, aku cukup normal dibandingkan merekam hanya telur mentah bahkan belum pernah ditaburi garam—Gudetama.

28. Kamu bukan telur biasa, karena kamu sudah datang jauh-jauh sampai di sini, kamu telur yang istimewa apa adanya—Ayam Kara.

29. Gudetama, apakah kamu senang melakukan perjalanan ini dengan Piyo—Shakipiyo.

30. Begitu aku melakukannya semua berjalan lancar, semuanya berkat Shakipiyo—Gudetama.

31. Ibu Gudetama! Piyo akan pergi mencari ibuku, aku pergi dulu—Shakipiyo.

Demikian ulasan tiga puluh satu kata mutiara Gudetama An Eggcellent Adventure tentang hidup santuy, menginspirasi dan lucu.***

Editor: Lutfi Yulisa

Tags

Terkini

Terpopuler