BLT KPM PKH Kapan Cair Januari 2021? Siapkan Syarat Pengambilan BLT KPM PKH

- 10 Januari 2021, 16:06 WIB
BLT KPM PKH cair Januari 2021 ini syarat ambilnya
BLT KPM PKH cair Januari 2021 ini syarat ambilnya /Pixabay/mohamed_hassan/

PR Metro Lampung News-- Siap-siap para penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (KPM PKH) karena akan mulai cair pada Januari 2021. Bisa ambil bantuan dengan syarat pencairan sesuai ketentuan yang ada. 

BLT KPM PKH merupakan salah satu bantuan yang disalurkan melalui Kementerian Sosial (Kemensos). BLT KPM PKH akan diberikan sepanjang tahun 2021. 

Bulan Januari merupakan pencairan tahap 1 BLT KPM PKH. Kini para pendamping PKH khususnya di wilayah desa sudah mulai menginformasikan pada para KPM PKH menyiapkan persyaratan pengambilan bantuan. 

BLT KPM PKH diberikan pada beberapa kategori yang terhimpun dalam tiga komponen. Informasi komponen KPM PKH telah diatur di laman resmi BLT KPM PKH Kemensos. 

Komponen pertama, yaitu komponen kesehatan. Kategorinya antara lain ibu hamil dengan maksimal 2 kali kehamilan, anak usia dini 0-6 tahun maksimal 2 anak, dan penderita penyakit Tuberculosis (TBC). 

Baca Juga: Cair Hari Ini BLT KPM PKH Senin 4 Januari 2021, Buruan Cek Nama Penerima di Link dtks.kemensos.go.id

Ada lagi komponen Pendidikan, kategorinya antara lain siswa SD, SMP, dan SMA yang mulai dari 6 - 21 tahun dan belum menyelesaikan wajib belajar 12 tahun. 

Lalu, terdapat komponen Kesejahteraan Sosial yaitu kategorinya para lanjut usia berumur lebih dari 70 tahun maksimal 1 orang dan penyandang disabilitas berat misalnya tuna daksa dan keterbelakangan mental maksimal 1 orang dalam keluarga.

Adapun syarat pengambilan bantuan BLT KPM PKH adalah Kartu Tandanya Penduduk (KTP) dan Kartu Kelurga (KK) penerima BLT KPM PKH. Syarat ini biasanya diserahkan ke pendamping PKH masing-masing di desa agar bantuan BLT KPM PKH segera dicairkan. 

Halaman:

Editor: Alfanny Pratama

Sumber: pkh.kemsos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x