BAHAYA!Begini Cara Kerja Joki Pinjol Gagal Bayar (Galbay) yang Merugikan

11 Juni 2024, 09:55 WIB
BAHAYA!Begini Cara Kerja Joki Pinjol Gagal Bayar (Galbay) yang Merugikan /

PR Metro Lampung News--Bukannya menjadi solusi, ternyata ada bahaya yang mengintai dari cara kerja joki pinjol gagal bayar (galbay) yang merugikan.

Selama ini banyak masyarakat yang terkecoh dengan iming-iming dari joki pinjol galbay.

Para joki ini menjanjikan bisa menjamin data masyarakat yang gagal bayar pinjol untuk dihapus.

Baca Juga: BANYAK MODUSNYA!Ini 9 Ciri Pinjaman Online (Pinjol) Ilegal yang Perlu Diketahui

Padahal cara kerja joki pinjol gagal bayar (galbay) yang merugikan ini justru menjadi bumerang bagi masyarakat penggunanya.

Karena umumnya, para joki pinjol galbay ini sebenarnya memiliki motif untuk semakin menjerumuskan masyarakat yang menggunakan jasanya.

Oleh karena itu, penting bagi masyarakat untuk memahami cara kerja para joki pinjol ini agar selalu bersikap waspada ketika ditawari oleh para joki ini.

Baca Juga: AWAS!Ini 20 Daftar Terbaru Pinjaman Online (Pinjol) Ilegal Bulan Juni 2024 dari OJK

Karena ternyata cara kerja joki pinjol gagal bayar (galbay) yang merugikan ini justru tidak menawarkan solusi.

Sebab, joki pinjol justru akan mengambil data pribadi mangsanya mulai dari NIK, KTP, rekening, KK dan data pribadi lainnya.

Kemudian, para oknum joki ini akan mengajukan pinjaman melalui pinjol ilegal dengan menggunakan data nasabah tersebut.

Baca Juga: AWAS DISALAHGUNAKAN!Begini Cara Mudah Cek KTP Terdaftar di Pinjol atau Tidak

Selanjutnya, para joki ini akan menikmati hasil pinjol ilegal yang ia ajukan dengan menggunakan data nasabah korbannya.

Akibatnya, nasabah yang menggunakan jasa joki pinjol galbay ini harus menanggung akibatnya.

Baca Juga: JANGAN DIBELI!Ini 4 Ciri Smartphone Bekas Pinjol yang Wajib Diketahui

Dengan melihat cara kerja joki pinjol gagal bayar (galbay) yang merugikan ini, masyarakat diharapkan bisa lebih waspada dan berhati-hati.

Editor: Malik Abdoel Djabar

Tags

Terkini

Terpopuler